Jawa Pos

DISKUSI DI MOBIL HINGGA LIBURAN KE BATU

-

TIGA kakak beradik jago bikin lagu (plus keren), The Overtunes, ini terlihat kompak di atas panggung. Bagaimana keseharian mereka? Inilah jawaban Mada Emmanuelle, Reuben Nathaniel, dan Mikha Angelo ketika mendapat tiga pertanyaan berikut. Diwarnai saling meledek dan debat-debat gemas. Tengok sendiri deh. :D

Ingin berkolabor­asi sama siapa?

Reuben: Rendy Pandugo. Kami pernah nyanyi bareng di panggung off air gitu...

Pengin sih bikin lagu bareng.

Mada: Raisa. Waktu itu kami sempat bilang mau

bikinin dia lagu, tapi belum terealisas­i. Kami juga nggak tahu dia mau nggak ya...

Mikha: Waduh mesti R lagi nih? Rrrrr... Oke, Rega Dauna, pemain harmonika. Yess! (Mikha berseru happy bisa menemukan nama musisi berhuruf depan R yang ingin diajak kolaborasi).

Selain musik, hal yang menyatukan Mada- Reuben-Mikha?

Mada: Curhatnya Reuben.

Sebenernya sih boring, tapi lucu karena pembawaan dia yang kaku-kaku aneh gitu.

Reuben: Pas di mobil, terus macet, kami suka diskusi tentang apa aja. Sering banget beda pendapat. Mau itu tentang musik, pandangan hidup. Kadang sampai ’’panas’.’ Tapi, seru. Jadi, ya... macet itu justru ’’menyatukan’’ kami.

Mikha: Cerita Reuben dan debat-debat pas di mobil. Contohnya, debat tentang nikah cepet atau nanti-nanti

aja. Pernah juga bahas motivasi bermusik yang baik itu apa.

Destinasi liburan favorit sekeluarga (bareng mama-papa dan Andrew, adik bungsu mereka)?

Mikha: Sejauh ini paling suka Batu, Jawa Timur. Damai banget. Suka udara sejuknya, hawa liburan, terus orangorang­nya baik. Kalau sekarang disuruh

milih ke Amerika atau Batu, aku pilih Batu. Sempat kepikiran, kalau dalam dua tahun ini Jakarta terlalu stressful dan kerjaan memungkink­an, aku pengin tinggal di sana.

Reuben: Ceilah.. ada siapa sih Mikh di sana? Tapi, emang bener. Pengin balik lagi. Udara di Batu itu dingin, tapi orang-orangnya hangat. #Aseek

Mada: Aku suka simplicity dan keteratura­n Singapura. Tapi, ultimate

dream-nya ke Aspen, Colorado. Kami juga pernah ke sana. Itu semacam Batu-nya Amerika Serikat.

(Oke, kesamaan di antaranya ketiganya: sama-sama menyebut Batu)

 ?? FEBRY SETIONO/NYATA/JPG ??
FEBRY SETIONO/NYATA/JPG

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia