Jawa Pos

Tinggal Satu Winger

-

KECEPATAN serangan dari sayap menjadi ciri khas Persebaya Surabaya sejak ditangani pelatih Angel Alfredo Vera. Kebetulan stok winger lincah milik klub berjuluk Green Force itu bervariasi. Mereka memiliki Irfan Jaya, Osvaldo Haay, Feri Pahabol, dan Oktafianus Fernando.

Nah, problemnya, ketika akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul (3/6), Persebaya kehilangan tiga winger sekaligus. Irfan dan Osvaldo dipanggil ke timnas U-23 Indonesia, sedangkan Oktafianus terkena akumulasi kartu kuning.

Praktis, Pahabol menjadi satu-satunya winger yang tersisa. Situasi yang memaksa Alfredo berpikir keras untuk mencari solusi. ’’Saya akan mencoba Fandi (Eko Utomo, Red) bermain di sayap untuk antisipasi tiga winger yang tidak bisa turun lapangan,’’ kata pelatih asal Argentina itu.

Posisi asli Fandi sebenarnya gelandang serang. Tetapi, pernah juga dia menjadi winger ketika membela Bhayangkar­a FC. Dia sudah dijajal Alfredo sebagai winger ketika Persebaya beruji tanding dengan Persebaya U-19 (30/5). Musim ini Fandi sudah bermain tiga laga dan mencatatka­n satu assist.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia