Jawa Pos

City Mendominas­i, Barca Merata

-

7 JUNI

LONDON – Real Madrid adalah kampiun Liga Champions. Atletico Madrid juga jawara di Liga Europa. Namun, bukan dua raja Eropa itu yang mendominas­i distribusi amunisi di Piala Dunia 2018. Dominasi tersebut justru menjadi milik Manchester City.

Tim asuhan Pep Guardiola itu menempati urutan teratas klub penyuplai pemain terbanyak di Rusia. Total ada 16 di antara 26 penggawa City yang bermain di Piala Dunia. Itu berarti lebih dari separo skuad musim lalu bermain di ajang empat tahunan tersebut.

Sukses City sekaligus menegaskan predikat Premier League sebagai produsen pemain terbanyak di Piala Dunia. Terdapat 124 pemain dari klub-klub Premier League yang berlaga di Rusia. Jumlah tersebut jauh lebih banyak daripada klub-klub La Liga yang berada di urutan kedua dengan total 81 pemain.

Dilansir dari BBC, eks bek timnas Jerman dan Bayern Muenchen Philipp Lahm menyebut sosok Guardiola sebagai otak dominasi City. Menurut dia, Guardiola bisa memoles pemain untuk mengeluark­an kemampuan ekstra di lapangan.

’’Idenya (untuk tim dan pertanding­an, Red) luar biasa. Jujur, sangat menyenangk­an pernah bisa bekerja sama dengannya,’’ kata Lahm yang pernah dilatih Pep di Bayern pada 2013–2016.

Pernyataan Lahm ada benarnya. Semua penggawa City yang dipanggil timnas masingmasi­ng adalah pilar inti Guar- diola. Beberapa pemain yang baru pulih dari cedera panjang, misalnya Ilkay Guendogan (Jerman), Benjamin Mendy (Prancis), dan John Stones (Inggris), juga berangkat ke Rusia. Bahkan, kapten Vincent Kompany yang masih cedera paha pun tetap disertakan pelatih Roberto Martinez ke Belgia. Beda City beda Barcelona. Meski’’hanya’’menempatka­n 14 pemain di Piala Dunia, tim polesan Ernesto Valverde itu mencatatka­n rekor istimewa. Barca menjadi tim pertama dalam sejarah yang mampu mengirim pemainnya secara merata ke delapan grup Piala Dunia.

Di grup A, ada Luis Suarez bersama Uruguay. Berturut-turut, ada Andres Iniesta, Sergio Busquets, Gerard Pique, dan Jordi Alba di grup B di Spanyol. Untuk grup C, ada Samuel Umtiti dan Ousmane Dembele (keduanya Prancis). Grup D diwakili Lionel Messi (Argentina) dan Ivan Rakitic (Kroasia). Lalu, grup E ada Paulinho dan Philippe Coutinho di timnas Brasil. Sedangkan untuk grup F, G, dan H masing-masing diwakili satu pemain. Yakni, Marc Andre Ter-Stegen (Jerman), Thomas Vermaelen (Belgia), dan Yerry Mina (Kolombia). ’’Dalam empat bulan terakhir, Coutinho sangat aktif di dalam tim. Namun, Dembele masih sangat muda dan memiliki talenta luar biasa yang makin berkembang musim depan,’’ puji Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu.

 ?? NIGEL RODDIS/EPA ?? PILAR DI RUSIA: Pemain Manchester City merayakan kemenangan atas Swansea City di Premier League (22/4). Mereka mendominas­i kuota di Rusia.
NIGEL RODDIS/EPA PILAR DI RUSIA: Pemain Manchester City merayakan kemenangan atas Swansea City di Premier League (22/4). Mereka mendominas­i kuota di Rusia.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia