Jawa Pos

Bikin Bising dengan Sendok

-

DELAPAN tahun lalu, seluruh stadion yang menjadi

venue Piala Dunia 2010 dibuat bising oleh alat musik yang bernama vuvuzela. Empat tahun kemudian atau di Piala Dunia 2014, fans Brasil memperkena­lkan alat musik tradisiona­l bernama caxirola. Lantunan instrumen

caxirola kerap terdengar di seluruh stadion di Brasil.

Bagaimana tahun ini? Hampir seluruh stadion di Rusia bakal tetap bising. Sebab, nanti bakal terdengar lantunan lozhkas. Arti lozhkas dalam bahasa Rusia adalah sendok. Dan, bentuk alat musik itu memang menyerupai alat makan tersebut. Suara yang keluar dari

lozhkas cukup nyaring. Namun, ritmenya lebih tenang.

Cara menggunaka­nnya pun sederhana. Dua alat yang menyerupai sendok kayu dipegang berhadap-hadapan pada bagian belakang. Lalu, alat tersebut dipukul dengan sepertiga ketukan. Suporter yang kurang terampil dapat membeli versi plastik yang bagian bawahnya sudah disatukan. ’’Itu (caxirola) terdengar seperti sarang lebah dan sangat berisik. Juga, tidak memungkink­an Anda untuk menepuk ritme,’’ ucap Rustam Nugmanov, desainer yang ditunjuk untuk membuat desain alat musik khas di Piala Dunia sebagaiman­a dikutip Reuters.

 ?? SPUTNIK ?? KREATIF: Lozhkas yang bakal dipakai suporter di stadion.
SPUTNIK KREATIF: Lozhkas yang bakal dipakai suporter di stadion.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia