Jawa Pos

Bukan Maksud Panggil Monyet

-

INI peringatan bagi yang hobi banget foto-foto di mana dan kapan saja. Sepanjang Piala Dunia 2018, dimohon dengan sangat agar berhati-hati jika ingin berfoto bersama fans. Yap, dengan fans. Terutama suporter yang berpakaian superheboh di area-area penting wisata seperti Lapangan Merah atau Red Square.

Para suporter ini banyak yang meminta bayaran kepada siapa saja yang mengajak mereka berfoto. Bahkan tidak jarang fans-fans nakal itu memaksa mengorek sejumlah uang dari para wisatawan yang sudah kadung ber-selfie ria dengan mereka. Agie Jaya Mahendra, mahasiswa Indonesia di Moskow, pernah punya pengalaman terkait dengan suporter matre tersebut.

Pemuda asal Sangatta, Kalimantan Timur, itu menyaranka­n untuk secara tegas mengabaika­n segala bentuk pemerasan dari fans heboh tersebut. ’’Bilang saja nyet, nyet, begitu,’’ saran Agie. Ngatain mereka monyet? ’’Enggak lah, nyet itu berarti tidak dalam bahasa Rusia,’’ jawab Agie, lalu tertawa lebar.

 ?? ANGGER BONDAN/JAWA POS ?? HATI-HATI, YA: Seorang pengunjung FIFA Fan Fest berfoto dengan fans yang mengenakan atribut Meksiko.
ANGGER BONDAN/JAWA POS HATI-HATI, YA: Seorang pengunjung FIFA Fan Fest berfoto dengan fans yang mengenakan atribut Meksiko.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia