Jawa Pos

Pembesuk Membeludak

Khusus Lebaran Buka hingga Akhir Pekan

-

SURABAYA – Pengunjung yang membesuk napi di Rutan Kelas I-A Surabaya Medaeng membeludak menjelang Lebaran. Peningkata­n signifikan jumlah pengunjung itu terjadi sejak Senin (11/6), bertepatan dengan dimulainya cuti bersama.

Kasubsi Bantuan Hukum dan Penyuluhan Rutan Medaeng Andri Setiawan mengatakan, jumlah pengunjung yang membesuk napi di rutan akhir-akhir ini mencapai 700 orang setiap hari. Itu belum termasuk anggota keluarga pembesuk yang tidak turut masuk.

Jika hari-hari biasa, jumlah pembesuk yang berkunjung rata-rata 400 orang per hari. Beberapa upaya dilakukan pihak rutan untuk mengantisi­pasi membeludak­nya pembesuk.

Selain itu, jam besuk diatur. Jam besuk kini dibatasi menjadi 20 menit. Biasanya 30 menit. Jam besuk dikurangi agar semua pengunjung berkesempa­tan masuk. Sebab, jam besuk di rutan hanya mulai pukul 08.00 sampai 12.00.

Sementara itu, untuk Lebaran, Rutan Medaeng buka pada akhir pekan. Rutan juga akan menyediaka­n tenda di lapangan sebagai tempat besuk. Jam besuk juga ditambah, mulai pukul 08.00 sampai 16.00.

’’Jumat, Sabtu, Minggu kami buka. Kalau biasanya di aula, pas Lebaran kami membuka tenda di lapangan karena pembesukny­a diprediksi lebih banyak. Jam besuk kalau biasanya jam 12 tutup, nanti kami buka sampai sore,’’ tuturnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia