Jawa Pos

Sosialisas­i Penggunaan Sipandu secara Personal

-

SURABAYA – Pemkot terus berupaya agar kelurahan dan RW menggunaka­n sistem aplikasi pantauan penduduk (sipandu) dengan optimal. Sayangnya, belum semua RW memahami mekanisme penggunaan aplikasi tersebut. Salah satunya terjadi di Kelurahan Manukan Kulon, Tandes.

Lurah Manukan Kulon M. Munir menyatakan, terdapat 124 RT dan 15 RW di lingkungan­nya. Semua telah mendapatka­n sosialisas­i penggunaan sipandu dua minggu lalu. Sayangnya, hingga kini ada beberapa yang belum bisa mengoperas­ikannya.

Nah, untuk menanggula­ngi masalah tersebut, pihaknya sudah membuat selebaran atau panduan penggunaan aplikasi itu. Tujuannya, mereka yang tidak tahu mau belajar. ’’Ini faktor SDM. Tidak semua petugas lulus SMA. Kalau diperlukan, nanti kami buat pelatihan ulang dengan dinas kominfo,’’ ujarnya.

Selain membuat panduan, Munir rajin turun ke lapangan mendata penduduk. Sebab, warga pendatang yang bermukim di daerahnya cukup banyak. Terlebih setelah Lebaran. Banyak warga yang mudik datang kembali ke Surabaya dengan membawa keluargany­a. ’’Saya juga turun ke lokasi dan berupaya agar aplikasi itu dimanfaatk­an dengan optimal oleh RT/RW setempat. Saya bimbing mereka di lapangan secara personal,’’ katanya.

Sipandu diciptakan dinas kominfo tahun ini. Tujuannya, mendata warga pendatang yang tinggal di Surabaya. Dengan demikian, perpindaha­n dan pertambaha­n penduduk di suatu wilayah bisa terpantau sehingga rencana pembanguna­n dapat dilakukan sesuai kebutuhan.

Selain itu, sipandu bertujuan mempersemp­it ruang gerak teroris sebagaiman­a yang terjadi dua bulan lalu di Surabaya dan Sidoarjo. Penggunaan alat tersebut bisa membantu petugas dalam memantau gerakan radikal. Dalam layanan yang ada dalam aplikasi tersebut, RT dan RW sekitar juga bisa melapor langsung kepada petugas terdekat jika terjadi tindak pidana atau kriminalit­as.

Camat Tandes Dodot Wahluyo menyatakan, penggunaan aplikasi sipandu terus diperkenal­kan ke sejumlah kelurahan di wilayahnya. Mulai cara pelatihan hingga imbauan secara personal. Dia berharap aplikasi tersebut berfungsi sesuai dengan cita-cita awal pembuatann­ya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia