Jawa Pos

Makin Kreatif, Makin Produktif

-

SIDOARJO – Kritik tentang lemahnya sentuhan akhir barisan depan timnas U-19 dijawab dengan empat gol ke gawang Singapura di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, tadi malam. Garuda Muda menang telak

4-0 dan langsung memuncaki klasemen sementara grup A Piala AFF 2018.

M. Rafly yang dipasang sebagai starter di lini serang membuktika­n tajinya dengan dua gol yang diciptakan pada menit ke21 dan ke-53. Mendapat dukungan penuh dari suporter, Indonesia tampil dominan.

Nurhidayat Haris dkk mampu unggul 71 persen dalam pengusaan bola. Selain itu, Garuda muda mampu melesatkan 26 tembakan. Delapan di antaranya on target. Berbanding terbalik dengan Singapura yang hanya mampu melakukan dua kali tembakan dan hanya satu yang tepat sasaran.

”Mereka (Singapura, Red) bermain bertahan. Dari laga lawan Laos kami melakukan perbaikan. Ada perkembang­an juga dengan terjadinya empat gol,” tutur pelatih Indonesia Indra Sjafri. ”Mereka mampu bermain sesuai dengan filosofi sepak bola menyerang yang kami anut,” imbuhnya.

Unggul dua gol, Indonesia tak ingin menurunkan serangan. Memasukkan Syahrian Abimanyu dan Todd Rivaldo Ferre di babak kedua semakin menambah variasi serangan. Pada menit ke-71 Indonesia kembali menambah keunggulan lewat sepakan keras Saddil Ramdani. Disusul gol Todd Rivaldo Ferre pada menit ke-81.

Pelatih Singapura Rob Johannes Maria Servais mengakui melawan Indonesia menjadi laga yang sulit. Dia juga menilai Indonesia mempunyai banyak pemain bagus. ”Selamat bagi Indonesia. Saya lihat transisi yang berbeda dari Indonesia. Ini menjadi pengalaman bagi pemain saya,” katanya.

 ?? DIPTA WAHYU/JAWA POS ?? SELEBRASI: Todd Rivaldo Ferre (kanan) setelah mencetak gol keempat Indonesia ke gawang Singapura pada Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, tadi malam.
DIPTA WAHYU/JAWA POS SELEBRASI: Todd Rivaldo Ferre (kanan) setelah mencetak gol keempat Indonesia ke gawang Singapura pada Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, tadi malam.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia