Jawa Pos

Kebutuhan Truk Tambang Meningkat

-

JAKARTA – Kebutuhan dump truck terus meningkat seiring dengan tingginya produktivi­tas tambang. PT Tambang Raya Usaha Tama (TRUST), anak usaha PT Indo Tambangray­a Megah Tbk, pun membeli tujuh unit truk berkapasit­as 150 ton. Dump truck itu diproduksi Belaz, produsen alat berat dari Republik Belarus.

Vavioza, direktur PT Pusaka Bumi Transporta­si, distributo­r Belaz, menyatakan bahwa tujuh truk tersebut dikirim ke Bontang, Kaltim, awal bulan ini. Pengiriman memakan waktu sekitar satu bulan. ’’Pertengaha­n bulan sudah sampai,’’ paparnya di Pelabuhan Tanjung Priok kemarin (3/8).

Dia mengakui, permintaan alat berat sangat tinggi karena kebutuhan terhadap batu bara juga meningkat. Menurut Vavioza, tahun ini pihaknya melakukan pembicaraa­n dengan 5–6 perusahaan untuk pembelian truk kelas berat. Dump truck itu dilengkapi GPS serta perangkat GSM. ’’Bisa tahu kendaraan sedang apa dan di mana,’’ jelasnya.

Per unit truk tersebut dijual seharga Rp 19 miliar untuk kapasitas 150 ton, Rp 12 miliar–Rp 15 miliar untuk 120 ton, dan Rp 5 miliar–Rp 6 miliar untuk 50 ton. Truk didatangka­n dalam bentuk potongan, kemudian dirakit dan dilas tenaga ahli Indonesia. ’’Kalau dirawat dengan baik, truk bisa beroperasi sampai 20 tahun. Kami punya gudang besar di Singapura untuk cadangan spare part,’’ ungkapnya.

Company Director of Belazia Pte Ltd Dzmitry Shaershan menyebutka­n, sejak 2012 hingga 2018 sebanyak 56 unit dump truck terjual di Indonesia. Perinciann­ya, 47 unit dengan kapasitas 120–150 ton dan 9 unit dengan kapasitas 50–120 ton. Pihaknya bertanggun­g jawab penuh atas perawatan truk tambang tersebut. ’’Biaya operasiona­l alat ini bisa ditekan dan akan meningkatk­an produktivi­tas,’’ tuturnya.

 ?? ANISATUL UMAH/JAWA POS ?? PROSPEKTIF: Dzmitry Shaershan (kiri) dan Vavioza melihat dump truck Belaz di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, kemarin.
ANISATUL UMAH/JAWA POS PROSPEKTIF: Dzmitry Shaershan (kiri) dan Vavioza melihat dump truck Belaz di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia