Jawa Pos

Tabrak Tiang Listrik, Jazz Terbakar

-

SIDOARJO – Siswanto terhenyak. Mobil Honda Jazz bernopol W 1845 PH yang melintas di depannya mendadak oleng ke kanan, lalu menghantam tiang listrik di pinggir jalan. Warga Candi itu spontan menghentik­an motornya. Dia bersama warga sekitar mendekati mobil tersebut. Mereka mengkhawat­irkan kondisi penumpangn­ya. Apalagi, bagian kap terlihat mengeluark­an api.

Insiden itu terjadi di Jalan Gajah Mada, Sidoarjo, pukul 12.15 kemarin (3/8). Di dalam mobil tersebut, terdapat satu sopir perempuan. Dia masih sadar, tetapi tidak bisa keluar karena pintu mobilnya terkunci. ”Entah pintunya langsung rusak setelah tabrakan atau orangnya masih trauma sampai tidak bisa membuka pintu,” ujar Siswanto.

Evakuasi berjalan dramatis. Warga memecah kaca bagian belakang sisi kiri mobil. Mereka meminta pengemudin­ya keluar lewat lubang yang sudah menganga itu. Warga kemudian bersama-sama mendorong mobil ke tengah. Mereka khawatir api merembet ke pertokoan di sekitar lokasi

J

Benar saja, dalam sekejap, kobaran api semakin besar. Melahap bodi mobil.

Sejumlahpo­lisimendat­angilokasi. Mereka meminta massa mundur. Menjagajar­akaman.”Janganterl­alu dekat.Bahaya,”teriakpetu­gas.Beberapa saat berselang, satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar) tiba.

Jalan Gajah Mada ditutup sementara selama proses pemadaman. Beberapa petugas mengarahka­n kendaraan yang melaju dari utara (Surabaya) belok ke Jalan Kombespol M. Duriyat.

Kasatlanta­s Polresta Sidoarjo Kompol Dhyno Indra Setyadi menjelaska­n, kejadian itu adalah kecelakaan tunggal. Sopir diduga kurang berkonsent­rasi sehingga laju kendaraann­ya tidak stabil. ”Indikasiny­a mengantuk,” katanya.

Dugaan itu dikuatkan dengan keterangan beberapa pengendara. Mereka mengaku mobil sudah melaju zigzag sejak di Jalan Thamrin. ”Sopirnya tidak terluka. Hanya trauma,” ucap Dhyno.

Dhyno menyebutka­n, kebakaran diduga terjadi akibat percikan api dari aki. Mobil menabrak tiang. Kap ringsek hingga mengakibat­kan jaringan kabelnya mengalami korsleting. Pengemudi mobil itu adalah Noor Laily Afsusi. Dia merupakan warga Taman Pinang Indah (TPI) yang bekerja sebagai pegawai Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkab Sidoarjo.

Laily berangkat dari kantornya menuju RSUD Sidoarjo. Ditanya apakah sedang mengantuk, dia menggeleng. ”Biasa,” katanya pendek. Perempuan 54 tahun tersebut belum bisa banyak bicara karena masih kaget.

Pukul 12.30 api padam. Bangkai kendaraan yang terbakar diamankan petugas ke Mapolresta Sidoarjo satu jam kemudian.

 ?? HASTI EDI SUDRAJAT/JAWA POS ?? API MEMBESAR: Mobil Honda Jazz W 1845 PH terbakar di Jalan Gajah Mada, Sidoarjo, kemarin siang (3/8). Mobil ditarik ke tengah jalan untuk mencegah api merembet ke toko-toko di kawasan itu.
HASTI EDI SUDRAJAT/JAWA POS API MEMBESAR: Mobil Honda Jazz W 1845 PH terbakar di Jalan Gajah Mada, Sidoarjo, kemarin siang (3/8). Mobil ditarik ke tengah jalan untuk mencegah api merembet ke toko-toko di kawasan itu.
 ?? HASTI EDI SUDRAJAT/JAWA POS ?? MASIH TERGUNCANG: Noor Laily Afsusi sebagai pengemudi ditenangka­n petugas.
HASTI EDI SUDRAJAT/JAWA POS MASIH TERGUNCANG: Noor Laily Afsusi sebagai pengemudi ditenangka­n petugas.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia