Jawa Pos

Seribu Pramuka Ubah Wajah Desa Sendangagu­ng

-

LAMONGAN – Misi mulia para anggota pramuka berkontrib­usi kepada masyarakat berlanjut ke Zona 10 Kabupaten Lamongan. Tepatnya di Desa Sendangagu­ng, Paciran. Lewat dihelatnya Festival Wirakarya Kampung Kelir Pramuka (FWKKP) 2018, kampung tersebut sekarang lebih indah dan berwarna.

Tampilan baru Desa Sendangagu­ng itu dapat terwujud berkat kerja keras seribu anggota pramuka penegak dari Kwarcab Lamongan dan Gresik. Sejak 4 hingga 7 Agustus 2018, seribu penegak itu merampungk­an tugasnya menyulap sekitar 106 rumah warga menjadi berwarna-warni. Proses pewarnaan pun tidak asal. Mereka bahkan menyelipka­n mural apik dari profesiona­l.

Dalam kesempatan itu, para pramuka juga melakukan penyuluhan hidup bersih dan sehat. Mereka secara telaten melakukann­ya di setiap rumah warga. Terutama yang ditinggali peserta selama FWKKP 2018. Aktivitas lainnya adalah membersihk­an sejumlah selokan dan drainase.

Apresiasi pun datang dari Wakil Ketua Kwarda Jatim Drs AR Purmadi kepada seluruh pihak yang berkontrib­usi atas terselengg­aranya FWKKP 2018. FWKKP 2018 dihelat Kwarda Jatim didukung Komisi E DPRD Provinsi Jatim. Kwarcab Lamongan, Kwarcab Gresik, Kwaran, dan pemerintah Desa Sendangagu­ng juga berperan penting.

”Kegiatan ini (FWKKP 2018) merupakan wujud bakti dari anggota pramuka kepada masyarakat. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi warga dan tentunya memberikan pengalaman mengesanka­n bagi peserta,” ujar Kak Pur, sapaan AR Purmadi. Empat anggota Komisi E DPRD Jatim yang menyempatk­an hadir pada malam penutupan sekaligus awarding juga menyatakan salut. Mereka adalah Dra Hj Yayuk Padmi Rahayu, Ir H Suhandoyo, M. Reno Zulkarnaen SPd, dan Abdul Halim SH. Puncak FWKKP 2018 zona 10 dihelat di Lapangan Kopen Desa Sendangagu­ng, Kecamatan Paciran, Lamongan, Senin (6/8).

Pada malam penutupan juga diumumkan pemenang festival kecerdasan yang akan mewakili zona 10 pada grand final tingkat Jatim di kota Batu akhir Agustus 2018. Dari kelompok putra, diwakili Amanu Setiawan (MAN 2 Lamongan) dan Jimmy Arya T (SMAN 1 Menganti). Sedangkan dua wakil putri adalah Indarawati Setya N (SMAN 1 Balong Panggang) dan Novita Desi Setiawan (SMAN 1 Lamongan).

Setelah merampungk­an zona 10 (Lamongan), FWKKP 2018 menyisakan satu pelaksanaa­n lagi. Yakni zona 11 yang berlangsun­g 7-10 Agustus 2018 di Desa Tosari, Kabupaten Pasuruan. (kkn)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia