Jawa Pos

Roda Dua Tetap Mendominas­i

Sehari Tercatat 10.970 Motor Menyeberan­g

-

BANYUWANGI – Gelombang besar arus balik setelah Lebaran masih terjadi di lintas penyeberan­gan Selat Bali. Meski sudah membeludak pada H+4 Ahad lalu (9/6), jumlah pemudik yang menggunaka­n kendaraan roda dua masih mendominas­i hingga H+5 kemarin (10/6).

Delapan loket untuk kendaraan roda dua di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, masih digunakan untuk mempercepa­t antrean. Rata-rata mereka yang kembali kemarin merupakan para pekerja jasa dan kuliner. Terutama mereka yang pasar usahanya bergantung pada pekerja migran dari Pulau Jawa.

Yahya, 42, salah satunya. Pria asal Kecamatan Genteng, Banyuwangi, itu memilih kembali pada H+5 kemarin. Dia melihat masih banyak pemudik yang belum kembali ke Pulau Dewata. ”Saya buka bengkel di Denpasar. Kalau masih belum banyak yang kembali ke sana, ya otomatis bengkel sepi. Tapi, saya kembali hari ini (kemarin, Red), nanti sampai sana langsung buka (bengkel),” ujar Yahya sambil mengganden­g anaknya.

Pemudik lainnya, Pita, 38, yang membuka usaha bakso di Denpasar, juga mengaku baru akan membuka warungnya hari ini. Menurut dia, sebagian besar pelanggan warungnya adalah orangorang Jawa yang bekerja di Bali. ”Tadi sudah beli bahan di sini (Banyuwangi). Besok (hari ini, Red) mungkin sudah ramai di Bali. Jadi, saya mulai jualan,” jelasnya.

Dari data ASDP Ketapang, pada Minggu (9/6) hingga Senin (10/6) pagi tercatat 10.970 unit sepeda motor menyeberan­g ke Bali. Angka itu menjadi yang tertinggi dibanding hari lain setelah Lebaran. Angka itu pun meningkat hampir dua kali lipat dari data 2018 di waktu yang sama, yaitu 6.589 kendaraan roda dua.

Namun, jika melihat jumlah global, angka pemudik yang sudah kembali ke Bali masih belum menyentuh separo dari total pemudik yang datang ke Jawa sejak H-7 hingga H-1 Lebaran. Total ada 428.027 orang dari Bali yang menyeberan­g ke Pulau Jawa selama periode tersebut. Sedangkan total yang menyeberan­g kembali ke Bali baru 155.828 orang atau baru sekitar 36 persen.

GM ASDP Fahmi Alweni sebelumnya memprediks­i puncak arus balik ke Bali akan jatuh kemarin dan hari ini.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia