Jawa Pos

Optimistis Penuhi Target 36 Emas

-

SEMARANG, Jawa Pos – ASEAN School Games (ASG) 2019 sehari lagi. Target tuan rumah untuk menjadi juara umum, tampaknya, akan tercapai. Hingga kemarin, Indonesia berada di puncak klasemen perolehan medali dengan koleksi 31 emas, 25 perak, dan 19 perunggu. Total sudah 75 medali yang dikumpulka­n para atlet muda hingga hari kelima.

Juara umum tahun lalu, Malaysia, sementara berada di urutan ketiga dengan 18 emas, 22 perak, dan 24 perunggu. Sementara itu, posisi kedua diisi Thailand dengan 26 emas, 26 perak, dan 24 perunggu.

Kemarin ada empat cabor yang menambah pundi-pundi medali Merah Putih. Misalnya, atletik yang kembali berhasil mengamanka­n 4 emas, 1 perak, dan 1 perunggu. Pencak silat menyumbang 3 emas dan 1 perunggu. Lalu, renang meraih 4 emas, 3 perak, dan 1 perunggu. Terakhir, tenis menambah 1 perunggu.

Atletik bahkan menyegel hari terakhir pertanding­an

Negara

1. Indonesia

2. Thailand

3. Malaysia

4. Singapura

5. Vietnam

Emas Perak Perunggu

31 26 18 8 8 25 26 22 6 7 19 24 24 14 4

Total

75 76 64 31 19

cabor tersebut dengan gelar juara umum. Total, para atlet belia itu memborong 11 emas, 8 perak, dan 5 perunggu. Tambahan emas kemarin, antara lain, didapat dari nomor estafet 4 x 100 meter putra dan lontar martil putri. ’’Semoga kesuksesan ini bisa berlanjut ke SEA Youth (kejuaraan remaja ASEAN) 2020, waktu kita jadi tuan rumah juga,’’ harap Ketua Umum PB PASI Bob Hasan.

Chef de mission Indonesia Yayan Rubaeni turut mengapresi­asi capaian atletik. Sejak hari pertama, kelompok cabor itulah yang konsisten memetik emas. ’’Sumbangan 4 emas dari atletik sungguh mengejutka­n. Karena target hanya 8 emas, tapi mereka bisa menyumbang 11 emas,’’ tutur Yayan.

Bintang ASG 2019 yang lain adalah perenang Adelia. Kemarin dia meraih emas dari nomor 200 meter gaya dada putri. Itu adalah emas ketiganya di ajang ini. Sebelumnya, dia mendapat emas dari nomor 50 meter dan 100 meter gaya dada. ’’Tidak menyangka bisa dapat tiga emas. Mudah-mudahan bisa menjadi motivasi untuk lebih baik ke depan,’’ ungkapnya gembira.

Tiga emas itu seolah menjadi ’’pembalasan’’ Adelia. Sebab, dalam debutnya di ASG 2017, dia gagal merebut medali. Hari ini Indonesia masih berpeluang menambah medali dari cabor tenis, bulu tangkis, pencak silat, bola voli indoor, dan sepak takraw. Yayan optimistis, target mengamanka­n 36 medali emas terwujud.(feb/c19/na)

 ?? PASI PUSAT FOR JAWA POS ?? JUARA UMUM: Tim estafet 4 x 100 meter putra menerima medali emas di podium ASEAN School Games di Stadion Trilomba Juang, Semarang, kemarin.
PASI PUSAT FOR JAWA POS JUARA UMUM: Tim estafet 4 x 100 meter putra menerima medali emas di podium ASEAN School Games di Stadion Trilomba Juang, Semarang, kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia