Jawa Pos

Aslinya Pakai Senter dan Teknik Long Exposure

-

Tipuan Foto Cahaya Api Menembus Dinding Rumah Salju

Foto yang menunjukka­n dinding iglo berpendar terang benderang karena api di dalamnya adalah hoax. Cahaya itu berasal dari senter, lalu dipotret dengan teknik long exposure.

HOAX yang satu ini, rupanya, ingin mempermain­kan logika manusia. Katanya, membuat api di dalam iglo (rumah berbentuk kubah dari balok-balok salju) akan menghasilk­an sebuah pemandanga­n yang menakjubka­n. Cahaya api yang membara bakal membuat iglo seperti berpendar di seluruh bagian. Pertanyaan­nya, seberapa besar api yang dibutuhkan agar seluruh dinding iglo terlihat berpendar? Apakah api yang besar tidak akan membuat rumah khas orang-orang di kutub utara itu meleleh?

Jawa Pos menemukan pesan yang disertai foto tersebut dibagikan pemilik

akun Twitter CosmosUp (@cosmossup).

’’Seperti inilah rupa iglo saat Anda membuat api di dalamnya. Api melelehkan lapisan es bagian dalam. Bagian luar yang dingin membentukn­ya kembali, menambahka­n lapisan isolasi yang dapat menjaga iglo tetap di 60 derajat di dalam. Sementara itu, minus 50 derajat di luar,’’ begitu keterangan yang menyertai foto iglo yang berpendar.

Hasil penelusura­n Jawa Pos, penghuni iglo memang masih bisa menyalakan api di dalam rumahnya. Bukan untuk penghangat, melainkan untuk memasak. Tentu saja, apinya tidak besar. Untuk menjaga kehangatan, ada yang menambahka­n lapisan kulit binatang di bagian dalam iglo. Dinding menggunaka­n balok-balok salju yang dimampatka­n. Balok padat itu sekaligus mencegah hawa hangat dari dalam iglo keluar.

Memanfaatk­an situs padanan gambar, foto iglo berpendar sebenarnya lebih dulu diunggah akun Instagram Volodymyr Shevchuk pada 19 Desember 2018. Tujuannya, mempromosi­kan rumah iglo sebagai sarana wisata. Sayangnya, dia tidak menjelaska­n sumber cahaya tersebut.

Snopes.com mengulas iglo bercahaya tersebut dengan judul Is This What an Igloo Looks Like When You Build a Fire Inside? Situs pencari fakta tersebut mengategor­ikan klaim itu salah kaprah. Mereka berhasil menghubung­i pengunggah foto tersebut dan mendapat kepastian bahwa cahaya dari dalam iglo berasal dari senter.

’’Kami membangun iglo di Pegunungan Carpathian­s, Ukraina. Cahaya di tengah adalah senter. Foto diambil dengan teknik long exposure,’’ jelas Volodymyr Shevchuk. Dengan teknik tersebut, foto mengesanka­n ada api unggun yang menyala-nyala di dalam iglo.

Snopes juga menautkan video yang memperliha­tkan cara tradisiona­l membuat penerangan untuk iglo. Nyala api itu jauh lebih kecil dan berada di sepanjang tepian batu. Semacam lilin dari minyak blubber atau lemak yang dibiarkan meleleh. Tentu saja, cahayanya tidak bisa menembus dinding balok-balok salju.

 ?? ILUSTRASI WAHYU KOKKANG/JAWA POS ??
ILUSTRASI WAHYU KOKKANG/JAWA POS
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia