Jawa Pos

Macet di Lontar Bikin Bete

-

TIP MENGHINDAR­I Berbelok di samping Pakuwon Mall ke arah parkir kendaraan apartemen yang bisa tembus ke Lontar untuk ke arah CitraLand. Kalau ke Taman Pradah Simpang Darmo Permai.

SURABAYA, Jawa Pos – Jalan Lontar menjadi salah satu kawasan di Surabaya Barat yang juga kerap penuh sesak oleh kendaraan. Macet tidak dapat dihindarka­n, terutama sore. Mulai sekitar pukul 16.00, kendaraan roda empat sering mengular. Itu didominasi kendaraan para pekerja dan jemputan sekolah.

Hal tersebut diungkapka­n Edi Kurniawan, salah seorang warga di kawasan Lontar. ”Mobil ke arah CitraLand itu ya memang setiap sore ramai. Macet panjang. Kadang jam makan siang gitu juga muacet, panas lagi. Sepeda motor sering nyalip di sela-sela antrean mobil,” terangnya kemarin.

Hal serupa diungkapka­n Akmalia Safitri, salah seorang pengendara yang setiap hari melintasi Jalan Lontar untuk bekerja. Menurut dia, kemacetan panjang pada siang bolong kerap membuat bete. ”Kalau berangkat siang gitu kan panas banget,” ujarnya.

Dia menambahka­n, salah satu faktor utama kemacetan bukan hanya karena padatnya jumlah kendaraan yang lewat, melainkan juga median jalan yang berkurang. Misalnya, beberapa rumah makan yang tidak memiliki lahan parkir khusus. Karena itu, kendaraan para pelanggan diparkir sembaranga­n di pinggir jalan.

Selain itu, antrean kendaraan kerap terlihat di sekitar belokan menuju Pakuwon Indah. Meski terkadang ada joki yang mengatur, tetap saja ada yang tidak tertib. Menerobos saking tidak sabarnya. ”Di belokan itu kan banyak mobil sama motor yang belok. Entah mau ke perumahan, apartemen, atau mau parkir motor ke mal. Jadi, kendaraan di belakangny­a kan nungguin itu dulu. Akhirnya bikin macet,” imbuhnya.

 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia