Jawa Pos

Akila Sehat, Azila Operasi Lagi

-

SURABAYA, Jawa Pos – Kondisi dua bayi kembar yang berhasil dipisahkan, Akila dan Azila, cenderung berbeda. Dari pemantauan oleh tim Pusat Pelayanan Kembar Siam Terpadu (PPKST) RSUD dr Soetomo kemarin (18/8), keadaan Akila stabil. Luka defek akibat operasi perlahan-lahan membaik.

Menurut dr Agus Harianto SpA(K), respirator yang membantu jalannya napas bayi berusia 17 bulan tersebut sudah dilepas. Akila bahkan sudah bisa tengkurap. ’Asupan susu juga mulai diberikan. Kondisi tubuhnya tidak panas. Gerak badannya semakin aktif,’ jelasnya

J

Dia melihat sendiri kondisi tersebut saat visit di ruang ICU Gedung Bedah Pusat Terpadu (GBPT).

Sementara itu, kondisi kembaran Akila, Azila, tidak demikian. Ada bercak hitam berukuran 2 x 2 sentimeter di bagian dada. Meski kecil, hal itu harus tetap diantisipa­si. Sebab, apabila dibiarkan, dikhawatir­kan bagian yang menghitam tersebut semakin lebar. Tim PPKST kemarin telah berdiskusi. Mereka berencana melakukan operasi nekrotomi pada hari ini.

Tindakan tersebut, menurut Agus, umum dilakukan terhadap pasien yang telah menjalani pembedahan, apalagi dengan luka defek yang luas. Tujuan tindakan tersebut adalah membersihk­an luka dan membuang jaringan yang telah mati. Selain itu, akan dilakukan pengobatan infeksi dengan antibiotik.

Operasi tersebut nanti ditangani, antara lain, dokter spesialis bedah plastik,bedahanak,danbedahto­raks. ’Saya juga akan terus memantau operasi tersebut,’ kata Agus.

Dia melanjutka­n, orang tua dan kedua nenek bayi sudah diberi tahu soal rencana operasi itu. Keluarga tersebut menyerahka­n sepenuhnya kepada tim dokter. ’’Saya pasrahkan saja kepada para dokter. Kami harap mereka bisa melakukan tindakan terbaik untuk anak kami,’’ kata Selvina, sang ibu bayi Akila dan Azila.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia