Jawa Pos

Deg-degan, tapi Tak Kapok Donor

-

SURABAYA, Jawa Pos – Valentina Meida, 17, terlihat gugup. Berkali-kali dia membetulka­n posisi duduknya. Murid kelas XII SMA Ta’miriyah itu berusaha memberanik­an diri donor darah untuk kali pertama. Setelah petugas PMI mengecek tensi, Hb, dan berat badannya, Valen –sapaannya– dinyatakan memenuhi syarat untuk donor.

Ketika jarum suntik masuk ke lengannya, dia meringis menahan sakit sambil memegang lengan temannya. Tapi, beberapa saat kemudian, Valen mulai rileks. Bahkan, setelah selesai mendonorka­n darah, dia mengaku tak kapok. ’’Rasanya badan lebih segar. Besok-besok mau donor lagi,’’ ucapnya.

Pengalaman serupa dirasakan Emeralda Calista. Seperti Valen, siswi kelas XII itu sempat deg-degan di awal. ’’Tapi, setelah dijalani, enggak semenakutk­an itu kok. Nggak usah noleh ke kantong darahnya,’’ kata dia, lantas tertawa.

Darah setiap pendonor diambil 350 ml. Emeralda juga siap mendonorka­n darahnya kembali. Apalagi setelah mendengar penjelasan dokter PMI bahwa seseorang yang sering melakukan donor darah akan lebih sehat.

Donor darah yang diadakan di hall SMA Ta’miriyah kemarin (28/8) diikuti 63 siswa dan 30 guru serta karyawan sekolah. Kegiatan itu diselengga­rakan berkat kerja sama dengan PMI Embong Ploso Surabaya dan Kecamatan Krembangan.

Kepala SMA Ta’miriyah Sucipto senang melihat antusiasme murid yang kebanyakan merupakan pendonor baru. ’’Ini sudah yang kedua. Sebelumnya sebulan lalu,’’ katanya. Dia berharap kegiatan itu berdampak baik bagi pengembang­an karakter siswa ke depan. Salah satunya soal nilai berbagi.

Sekretaris Camat Krembangan M Hasifuddin menuturkan, acara donor darah kemarin juga menjadi bagian dari program kecamatan. ’’Sasarannya memang ke sekolah-sekolah,’’ ucapnya. Dalam waktu dekat kegiatan serupa diadakan di sekolah lain di wilayah Krembangan.

 ?? AHMAD KHUSAINI/ JAWA POS ?? ATASI GUGUP: Valentina Meida memegang tangan temannya saat diambil darahnya kemarin (28/8).
AHMAD KHUSAINI/ JAWA POS ATASI GUGUP: Valentina Meida memegang tangan temannya saat diambil darahnya kemarin (28/8).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia