Jawa Pos

Kecewa Promo Paket Data Kartu Halo

-

PADA 23 Oktober 2019, saya menerima sambungan telepon dari call center Telkomsel. Customer service (CS) Telkomsel menawarkan nomor Simpati saya, yakni 0813572021­22, diregistra­sikan menjadi Kartu Halo Kick 100. Saya menolak. Tetapi, CS tersebut terus mendesak dan menawarkan sejumlah keuntungan dari Kartu Halo. Dia menjanjika­n tarif paket lebih murah, yakni Rp 69 ribu mendapat kuota data 26 GB.

Akhirnya saya tergiur dan menerima tawaran tersebut. Namun, setelah saya mengaktiva­si produk yang ditawarkan tersebut, ternyata apa yang dijanjikan tidak sesuai kenyataan. Kuota internet ternyata dibagi-bagi sesuai kebutuhan. Padahal, saya tidak membutuhka­n kuota hiburan HOOQ, Maxstream, dan sebagainya. Kuota promo pun tidak dapat saya gunakan secara maksimal. Praktis, dari kuota data internet 26 GB, yang bisa digunakan hanya 2 GB. Sungguh sangat mengecewak­an.

FERI ACHMAD SYAIFUDIN, Desa Sugihwaras, Kepohbaru, Bojonegoro

SAYA sangat kecewa dengan sikap polisi lalu lintas (polantas) yang berjaga di pertigaan Margorejo, Surabaya. Dia mengaku bernama Bripka N. Bakti.

Pada Jumat (1/11), saya ditilang dengan alasan melanggar markah jalan. Tetapi, ketika saya meminta penjelasan lebih detail letak larangan yang saya langgar, dia menyuruh saya mengajukan komplain di pengadilan. Saya bilang di pengadilan itu masalah nanti ketika sidang. Saya minta dia menjelaska­n sebagai petugas yang menilang, eh malah saya ditinggal pergi.

Ini petugas negara kok begitu? Bukankah petugas penilang punya kewajiban menjelaska­n kepada pengendara aturan yang dilanggar? Terima kasih. MAHMUDAN, Madyopuro, Kedungkand­ang, Kota Malang, 081217885x­xx

OPINI

Panjang tulisan naskah opini sekitar 800 kata. Kirim ke: opini_jp@jawapos.co.id. Sertakan riwayat hidup singkat, nomor rekening, NPWP, salinan KTP, foto, dan nomor telepon.

PEMBACA MENULIS

Kirim ide, gagasan, apresiasi, hingga keluhan-keluhan layanan publik melalui e-mail:

Sertakan salinan KTP, alamat lengkap, dan nomor telepon.

Naskah-naskah yang sudah lima hari di redaksi dan tidak termuat otomatis dianggap kembali ke pengirim. (*)

 ?? ILUSTRASI CHIS/JAWA POS ??
ILUSTRASI CHIS/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia