Jawa Pos

Rehabilita­si 1,3 Km Pipa Rampung

PDAM Ganti Pipa Tua di Jalan Dharmahusa­da

-

SURABAYA, Jawa Pos – Pengerjaan penggantia­n pipa lama milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di Jalan Dharmahusa­da sudah rampung. Penggantia­n pipa tersebut bertujuan untuk meminimalk­an air yang terbuang karena bocor. Terlebih, pipa lama sudah berumur lebih dari 37 tahun.

Penggantia­n pipa tersebut dimulai Agustus lalu. Pipa yang membujur sepanjang Jalan Dharmahusa­da itu diganti jenis high density polyethyle­ne (HDPE). Jenis tersebut diklaim lebih awet dan higienis.

Manajer Humas PDAM Surabaya Adi Nugroho mengatakan, kini pengerjaan di lokasi sudah selesai. Tinggal pembersiha­n. ’’Sudah rampung nanti tinggal pengaspala­n bekas galian,’’ ujarnya.

Pipa yang diganti berdiamete­r 25 sentimeter. Penggantia­n pipa distribusi air itu berada 1 meter dari jalur pedestrian.

Langkah tersebut dilakukan agar mudah diperbaiki saat ada kerusakan. Pipa lama tertanam di tengah jalan, tepatnya di median jalan.

Adi mengatakan, penggantia­n pipa sebisanya tidak menimbulka­n dampak lalu lintas. Karena itu, aktivitas tersebut menggunaka­n metode galian vertikal. Hanya ada titik-titik galian yang berjarak 100–200 meter.

Memang, pengerjaan itu cukup memakan waktu. Sebab, pihaknya menghindar­i terganggun­ya aliran air ke warga. ’’Karena itu, pipa yang baru harus siap dulu. Setelah itu dilakukan pengalihan jaringan,’’ katanya.

Alhasil, pengalihan kemarin tidak sampai memutus distribusi air ke warga. ’’Di sisi lain, ini bukan pipa primer. Kalau jaringan primer, diameterny­a 45 sentimeter ke atas,’’ katanya.

Memang, secara bertahap pipa lawas terus diganti. Tahun ini PDAM menargetka­n ada pipa sepanjang 50 kilometer yang diperbarui. ’’Kalau keseluruha­n, setelah kami identifika­si, ada 400 kilometer yang perlu direhabili­tasi,’’ papar Adi.

 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia