Jawa Pos

Debut Manis Jojo

-

GUANGZHOU, Jawa Pos – Jonatan Christie menjalani debutnya di BWF World Tour Finals dengan meyakinkan. Dia mengalahka­n Anders Antonsen

straight game 23-21, 21-16. Hasil tersebut menambah daftar dominasi Jojo atas Antonsen dalam rekor

head-to-head keduanya menjadi 4-2.

Jojo mengatakan, kondisi angin ketika pertanding­an berbeda dengan sesi latihan. Itu membuatnya harus pintar-pintar mengatur strategi. Pada set pertama, perolehan poin cukup ketat. Namun, Jojo berhasil menemukan momentum pada set kedua. ’’Dari game pertama saya pilih lapangan yang menang angin dulu karena tenaganya masih ada. Jadi bisa lebih fokus buat coba lebih menyerang,’’ kata peraih emas Asian Games 2018 itu.

Hasil itu menjadi modal bagus Jojo melawan Wang Tzu Wei hari ini. Hanya, Jojo harus waspada. Wei punya track record yang tidak menguntung­kan Jojo. Terakhir Jojo kalah dalam laga di Korea Open 2019 beberapa waktu lalu dengan skor 10-23, 21-15, 13-21. ’’Untuk besok (hari ini), kalau sudah leading, sebisa mungkin tempo mainnya jangan sampai berubah. Kalau lawan mengubah tempo main, ya setidaknya saya harus bisa mengikuti. Pokoknya harus dijaga ritmenya dan harus lebih tenang lagi,’’ jelasnya.

Belajar dari pengalaman kemarin, Jojo ingin lebih

enjoy menikmati turnamen akhir tahun pertamanya itu. ’’Kalau ada kesempatan untuk menang, ya kenapa tidak. Kalau dibilang puas, hari ini mungkin baru 60 persen puasnya. Masih ada beberapa poin yang harus diperbaiki untuk pertanding­an besok (hari ini),’’ imbuhnya.

Tunggal Putra

Chen Long (Tiongkok) Anthony Sinisuka Ginting Jonatan Christie Wang Tzu Wei (Taiwan)

Ganda Putra

M. Ahsan/Hendra Setiawan Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo

Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang)

Ganda Putri

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Tiongkok) Greysia Polii/ Apriyani Rahayu

Ganda Campuran

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Tiongkok) Hafiz Faizal/ Gloria Emanuelle Widjaja nggak

 ?? PBSI ?? CUKUP MUDAH: Kevin Sanjaya Sukamuljo/ Marcus Fernaldi Gideon melewati laga perdana di BWF World Tour Finals dengan mulus. Mereka mengalahka­n Li Jun Hui/Liu Yu Chen kemarin.
PBSI CUKUP MUDAH: Kevin Sanjaya Sukamuljo/ Marcus Fernaldi Gideon melewati laga perdana di BWF World Tour Finals dengan mulus. Mereka mengalahka­n Li Jun Hui/Liu Yu Chen kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia