Jawa Pos

Dua Rumah Rusak Diterjang Angin Kencang

-

SIDOARJO, Jawa Pos – Angin kencang kembali menerjang Kota Delta. Selasa (10/12) malam amuk angin menerpa Perumahan Sapphire Residence, Buduran. Puluhan pohon tumbang. Selain itu, dua rumah rusak.

Rumah yang rusak tersebut berada di blok 5I. Bangunan itu milik Yeri. Saat kejadian, rumah kosong, ditinggal pemiliknya. Dari pengamatan kemarin (11/12), dinding dapur ambruk. Batu bata berserakan di jalan. Rumah tampak sepi. Belum ada pembenahan.

Yudi Wijanarko, salah seorang warga setempat, mengatakan bahwa terjangan angin kencang bermula pukul 19.00. Kala itu angin mulai berembus. Selang beberapa menit, intensitas­nya semakin kencang. ”Disertai hujan lebat,” ucapnya.

Pukul 19.30 pusaran angin semakin kencang. Seketika warga mendengar suara benda jatuh. ”Saya dengar suara brakk. Awalnya saya kira pohon jatuh,” ujar Yudi.

Setelah hujan reda, sekitar pukul 21.00, warga mulai keluar rumah. Merekameng­ecekbunyib­endajatuh tersebut. ”Ternyata dinding dapur rumah Pak Yeri ambruk,” katanya.

Bukan hanya rumah Yeri yang diamuk angin kencang. Puluhan pohon lindung di area perumahan juga tumbang. Puluhan atap rumah terbang. ”Kami masih mendata,” ucap Yudi. Dia menambahka­n, angin kencang memang kerap menerjang Sapphire Residence. Tahun lalu 40 bangunan rusak diterpa angin kencang.

Seusai kejadian, warga segera melapor ke pihak desa dan badan penanggula­ngan bencana daerah (BPBD). Kemarin petugas BPBD turun ke lokasi. Mereka mengecek kerusakan bangunan. Kepala BPBD Dwidjo Prawito menjelaska­n, saat ini tim masih mendata kerusakan bangunan. Petugas baru mendapatka­n dua rumah yang rusak.

 ?? BOY SLAMET/JAWA POS ?? BELUM DIPERBAIKI: Salah satu dapur rumah di Perumahan Shapire Residence roboh akibat angin kencang yang terjadi Selasa malam (10/12).
BOY SLAMET/JAWA POS BELUM DIPERBAIKI: Salah satu dapur rumah di Perumahan Shapire Residence roboh akibat angin kencang yang terjadi Selasa malam (10/12).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia