Jawa Pos

Jalan Tambak Wedi Baru Bakal Ditutup Lagi

-

SURABAYA, Jawa Pos – Persoalan penutupan Jalan Tambak Wedi Baru, Kenjeran, yang kemudian dibongkar Satpol PP Surabaya belum juga menuai titik terang. Ichwan sebagai ahli waris akan kembali menutup jalan tersebut.

Rencananya, penutupan Jalan Tambak Wedi Baru dilakukan hari ini (7/1). Kuasa hukum Ichwan, M. Sholeh, mengatakan, penutupan kembali Jalan Tambak Wedi Baru bukan tanpa alasan. Sebelumnya, pihaknya memasang spanduk bakal menutup jalan per 1 Desember 2019 lalu. Namun, sehari sebelum waktu penutupan, ada pertemuan dengan Polres Pelabuhan Tanjung

Perak, Kelurahan Bulak Banteng, Kecamatan Kenjeran, serta satpol PP. Hasil pertemuan tersebut, ada kelonggara­n waktu hingga 5 Januari 2020 untuk menemukan solusi terbaik.

Kemudian, pertengaha­n Desember 2019, pemkot mendatangi Jalan Tambak Wedi Baru untuk melakukan pengecekan. ”Bertemu langsung dengan ahli waris. Namun, sampai saat ini, pemkot belum memutuskan apakah akan membeli lahan milik klien kami yang terpakai untuk jalan umum seluas 6x90 meter,” papar Sholeh.

Saat dikonfirma­si, Sekcam Kenjeran Sukanan menuturkan, mediasi sudah dua kali dilakukan antara pihak ahli waris, kepolisian, dan pemerintah. Namun, mediasi tersebut belum mendapatka­n titik terang. Ahli waris meminta ganti rugi terhadap pemkot. ”Dalam hal ini kami menunggu arahan dari pemkot. Meski begitu, kami berharap penutupan jalan tidak sampai terjadi lagi. Karena yang dirugikan adalah masyarakat,” kata Sukanan.

Kabid Ketertiban Umum dan Ketentrama­n Masyarakat Satpol PP Surabaya Piter Frans Rumaseb menuturkan, pembongkar­an bakal dilakukan bila jalan tersebut kembali ditutup. ”Sebab, jalan itu dibutuhkan masyarakat. Kalau mereka kembali menutup, kami akan bongkar,” katanya.

 ?? ALLEX QOMARULLA/JAWA POS ?? BELUM ADA TITIK TERANG: Dua kali mediasi belum menghasilk­an solusi atas polemik penutupan Jalan Tambak Wedi Baru.
ALLEX QOMARULLA/JAWA POS BELUM ADA TITIK TERANG: Dua kali mediasi belum menghasilk­an solusi atas polemik penutupan Jalan Tambak Wedi Baru.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia