Jawa Pos

Lusa Uji Coba Angkot Masuk TIJ

-

SURABAYA, Jawa Pos – Dinas Perhubunga­n (Dishub) Surabaya mempersiap­kan uji coba angkutan kota (angkot) di Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ). Rencananya, angkot boleh mengangkut penumpang di sana pada Kamis (9/1).

Kemarin pembatas di jalan sisi utara dan selatan telah dilepas. Akses tersebut akan dibuat jalan masuk dan keluar angkot. ’’Rencananya Kamis uji coba,’’ ujar Kabid Sarana dan Prasarana

Dishub Ridlo Noor Wahab kemarin (6/1).

Dishub telah menyiapkan 28 trayek angkot. Setiap angkot akan masuk secara berurutan. Sesuai dengan koordinasi dari setiap ketua trayek. ’’Kami hanya membatasi setiap trayek ada dua armada yang ngetem,’’ jelasnya.

Untuk bus kota, dishub akan memberikan pengarahan. Khususnya jurusan Purabaya–halte Rajawali. Bus yang biasanya langsung jalan diminta lewat terminal lebih dulu. ’’Kami akan koordinasi­kan,’’ ucapnya.

Terkait teknis pembayaran, pada uji coba nanti diberlakuk­an sistem karcis. Untuk epayment, pihaknya menunggu integrasi dengan bank. Sistem yang terhubung dengan dispenda sudah disiapkan.

Untuk finalisasi uji coba, hari ini dishub berkoordin­asi dengan organisasi angkutan. Khususnya menyiapkan teknis dan pelaksanaa­n ketika uji coba berlangsun­g. ’’Fix-nya besok setelah rapat,’’ tuturnya.

 ??  ?? HANYA 28 TRAYEK ANGKOT: Petugas menata cone di area parkir TIJ. Hari ini dilakukan finalisasi sebelum uji coba Kamis (9/1).
HANYA 28 TRAYEK ANGKOT: Petugas menata cone di area parkir TIJ. Hari ini dilakukan finalisasi sebelum uji coba Kamis (9/1).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia