Jawa Pos

PROYEK PERTAMA SETELAH BERENAM

IKON Come Back dengan i DECIDE

-

SEOUL, Jawa Pos – iKON decided... to come back! Kemarin (21/1) grup asuhan YG Entertainm­ent itu merilis teaser konsep untuk i DECIDE, minialbum ketiga mereka. Meski videonya baru diungkap kemarin, iKON menebar sinyal come back sejak pekan lalu. Di akun media sosial, mereka mengunggah foto syuting video klip.

Di video teaser, narasi dibacakan Bobby, rapper iKON. Isi narasinya menceritak­an tentang kembali ke tempat awal, diikuti banyak keraguan. ”Di tengah banyaknya godaan, aku terus melangkah di jalanku sendiri. Dan akhirnya, aku di sini,” ucap pemilik nama Kim Ji-won itu. Dia menegaskan, hanya dirinya yang berhak menentukan langkahnya. ”Aku adalah alasan untuk segalanya. Kenapa tidak? i DECIDE,” tutupnya.

Sesuai dengan narasinya, iKON seakan kembali ke era debut. Video didominasi warna merah-hitam khas grup yang debut pada 2015 tersebut. Gaya penulisan titel album pun dibuat iKON banget. Yakni, dengan huruf i kecil, diikuti huruf kapital. Album i DECIDE dijadwalka­n rilis pada 6 Februari mendatang. Meski demikian, pihak YG Entertainm­ent belum mengungkap track list maupun detail terkait album tersebut.

Di laman resmi mereka, YG Entertainm­ent menyatakan, i DECIDE bakal menjadi bukti bahwa iKON telah dewasa. Pihaknya mengungkap, di sepanjang rilis seri NEW KIDS –yang terdiri atas satu album single, dua extended play, dan satu album reissues– grup beranggota enam orang itu menjajal banyak genre. Tema lagu yang diangkat pun beragam.

Kini iKON telah menemukan jalannya. Hal itu akan diungkap di album i DECIDE. ”Mereka mengekspre­sikan ambisi untuk terus maju, sesuai dengan keputusan yang mereka ambil,” papar pihakYG Entertainm­ent.

Para iKONICS pun bisa berharap comeback lanjutan. Sebab, iKON sibuk menulis lagu sepanjang tahun lalu. Hal tersebut diungkap Jinhwan dalam konser solo mereka, iKON Year End Live 2019 di Kobe, Jepang, akhir tahun lalu. ”Kami berencana merilis banyak lagu baru di tahun 2020, jadi kami juga bakal melakukan tur konser lebih banyak,” ungkap personel tertua iKON itu.

Comeback iKON tersebut merupakan yang pertama setelah rilisan terakhir mereka, New

Kids: The Final. Album tersebut rilis pada Oktober 2018. i DECIDE juga menjadi proyek pertama iKON dalam formasi berenam setelah

leader dan rapper B.I mengundurk­an diri dari grup tersebut pada 12 Juni 2019. Pemilik nama asli Kim Han-bin itu diketahui terlibat skandal transaksi obat terlarang dan menghindar­i tuduhan polisi. Pihak YG Entertainm­ent pun memutuskan kontraknya. Kini B.I memilih berkarya lewat SoundCloud. (Soompi/fam/c25/jan)

 ?? YG ENTERTAINM­ENT ??
YG ENTERTAINM­ENT
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia