Jawa Pos

Bunga Berikan Aura Positif

Kerinduan Wahyu Iriani pada Eropa Dituangkan lewat Lukisan

-

SURABAYA, Jawa Pos – Deretan kriya disusun rapi pada sebuah etalase kayu di teras rumah Wahyu Iriani, Jalan Teknik Industri. Permukaan kriya-kriya tersebut berhias lukisan. Selain itu, ada beberapa lukisan yang menggantun­g di dinding.

Rupa lukisan tersebut membentuk satu tema. Yakni, nuansa Eropa. Mulai bunga, bangunan, sampai transporta­si khas benua itu. ”Saya enam tahun tinggal di Inggris, jadi memang inspirasin­ya banyak dari sana, terutama bungabunga­nya,” tutur Wahyu.

Ketika melihat lebih banyak lukisannya, rupa bunga memang lebih menonjol. Warna-warni bunga langsung terlihat ketika melihat ke studionya. Misalnya, bunga tulip, matahari, dan edelweiss. Bagi dia, rupa tersebut bisa mengobati rasa kangen pada negeri itu.

Di sisi lain, dia menganggap bahwa keindahan bunga bisa memberikan aur apositif pada dirinya .” Harapannya juga bisa memberiaur apositif bagi yang menikmati nya ,” kata ibu tiga anak tersebut. Dia juga mengeksplo­rasi lukisan bunganya. Tak hanya di kanvas, tapi juga di beberapa permukaan benda lain. Misalnya, kain, kayu, dan barangbara­ng bekas. Beberapa kain yang dilukisnya dirupakan dengan berbagai macam produk. Contohnya, baju dan sarung bantal.

Saat ini bukan hanya rupa bunga dari Eropa yang kerap dia lukis. Berbagai jenis bunga dari negara tropis juga dilukisnya. Misalnya, bunga bugenvil, kamboja, dan kembang sepatu. Menurut dia, warna bunga-bunga tersebut tak kalah indah. Terlebih memiliki warna cerah. Dia biasanya terinspira­si ketika melakukan traveling keliling Indonesia.

 ?? HANAA SEPTIANA/JAWA POS ?? PADA KANVAS: Wahyu Iriani memberikan sentuhan pada lukisan tentang padang matahari kemarin.
HANAA SEPTIANA/JAWA POS PADA KANVAS: Wahyu Iriani memberikan sentuhan pada lukisan tentang padang matahari kemarin.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia