Jawa Pos

TERENDUS DUA TAHUN LALU

-

SEPERTI apa kronologi jatuhnya sanksi larangan tampil di kompetisi Eropa selama dua tahun untuk Manchester City? (dra/c19/dns)

5 November 2018

Majalah Jerman Der Spiegel menurunkan laporan bahwa Manchester City melakukan manipulasi sponsor. Dalam dokumen internal City yang didapat Der Spiegel, pada 2013, City berusaha memusnahka­n dokumen soal defisit keuangan klub GBP 9,9 juta (Rp 176,66 miliar). Pemilik City Sheikh Mansour segera menyuntikk­an dana segar untuk menutup defisit dengan produk sponsor yang seolah-olah tidak berkaitan dengannya.

8 Maret 2019

UEFA memulai investigas­i atas potensi penyimpang­an regulasi FFP (financial fair play) oleh City. UEFA menyatakan bahwa investigas­i akan berfokus pada beberapa dugaan pelanggara­n FFP yang baru saja dipublikas­ikan media-media.

13 Mei 2019

Koran ternama AS The New York Times melaporkan bahwa salah satu lembaga yang berkonsent­rasi masalah finansial klub-klub yang juga dekat dengan UEFA, Club Financial Control Body (CFCB), menuntut klub-klub pelanggar FFP disanksi absen dari Liga Champions setidaknya satu musim.

16 Mei 2019

Dalam pernyataan resmi, City menyatakan kecewa namun tak kaget jika dirujuk CFCB sebagai salah satu klub yang melanggar FFP.

7 Juni 2019

City mengajukan perlawanan atas tuduhan UEFA dengan mengirim bukti-bukti ke Badan Arbitrase Olahraga Dunia (CAS). Mereka menantang UEFA dan CFCB membuktika­n tuduhan atas pelanggara­n FFP.

16 November 2019

CAS menolak banding City untuk penghentia­n investigas­i FFP oleh UEFA dan CFCB. Penyelidik­an pun terus berjalan.

12 Februari 2020

CAS memublikas­ikan dokumen yang menunjukka­n bahwa City ingin menuntut ganti rugi pada UEFA karena membuka informasi penyelidik­an kepada media soal kemungkina­n pelanggara­n FFP.

14 Februari 2010

UEFA menghukum City absen di kompetisi Eropa (Liga Champions maupun Liga Europa) selama dua musim (2020–2021 dan 2021–2022) karena terbukti melakukan pelanggara­n serius mengakali regulasi FFP. City menyatakan akan mengajukan banding dan melawan keputusan UEFA ini kepada CAS.

 ?? GRAFIS: HERLAMBANG/JAWA POS - FOTO: OLI SCARFF/AFP ?? TIDAK DATANG DUA KALI: Striker Sheffield United Oliver McBurnie dan rekan setimnya punya kesempatan lolos ke Liga Champions musim depan.
GRAFIS: HERLAMBANG/JAWA POS - FOTO: OLI SCARFF/AFP TIDAK DATANG DUA KALI: Striker Sheffield United Oliver McBurnie dan rekan setimnya punya kesempatan lolos ke Liga Champions musim depan.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia