Jawa Pos

PDIP Jaga Lumbung Suara di 31 Kecamatan

-

PEMBENTUKA­Nkepenguru­san di tubuh PDIP sudah hampir rampung. Minggu ini partai berlambang banteng moncong putih itu memiliki mesin politik baru hingga tingkat anak ranting. Para pengurus yang baru dilantik langsung mengadakan musyawarah ranting (musran) untuk memperkuat soliditas internal. Tujuannya, mengamanka­n dan menjaga lumbung suara di 31 kecamatan.

Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya Achmad Hidayat menyatakan, hingga kemarin (5/3) kepengurus­an baru yang terbentuk hampir tuntas. Tinggal 16 kecamatan yang dikebut hingga Minggu besok. ’’Pokoknya, Minggu ini ranting dan anak ranting selesai,’’ ujarnya.

Menurut Achmad, pengurus yang baru sudah diberi instruksi untuk segera melakukan musran. Sebagian sudah jalan. Selain mempercepa­t kaderisasi, musran bertujuan menyatukan kekuatan dan suara untuk mendukung siapa pun calon yang bakal direkomend­asikan DPP (dewan pimpinan pusat).

Di dalam musran, peran bidang pemenangan pemilu sangat dominan. Strukturny­a ada hingga tingkat anak ranting (RT/RW). Tugas koordinato­r bidang pemenangan adalah mengamanka­n lumbung suara PDIP di setiap kecamatan.

Menurut Achmad, lumbung suara PDIP cukup merata di semua kalangan. Baik dari masyarakat biasa, pengusaha, di pusat kota, maupun di pinggiran. ’’Meski begitu, kami tidak pernah menganggap remeh apa pun. Apalagi dalam hal ini (pilwali, Red),’’ tuturnya.

Achmad mengakui, di beberapa wilayah, kaderisasi masih perlu digenjot lagi. Khususnya untuk penguasaan wilayah. Sebab, beberapa wilayah tersebut merupakan basis partai lain. ’’Di situ kami tekankan agar lebih solid dan terus melakukan kaderisasi secara masif,’’ katanya.

Staf ahli Fraksi PDIP DPRD Surabaya itu menuturkan, kader dan anggota baru yang direkrut langsung akan diberi bimbingan teknis. Khususnya terkait dengan strategi pemenangan untuk memenangka­n calon yang diusung nanti.

Achmad mengklaim kader dan anggota yang direkrut tidak sembaranga­n. Mereka rata-rata memiliki rekam jejak organisasi yang matang. Setelah mau menjadi anggota, kader bakal dimintai komitmen untuk loyal terhadap partai.

Khusus untuk pengurus PAC, Achmad menjelaska­n bahwa pembentuka­n kepengurus­an akan melibatkan pengurus DPC dan DPD PDIP Jatim. Sebab, perannya sangat vital. Tanggung jawabnya juga lebih besar untuk mengamanka­n suara di wilayah masingmasi­ng. Karena itu, orang yang dipilih untuk menjabat di struktur kepengurus­an bukan orang sembaranga­n.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia