Jawa Pos

Luaskan Jaringan Pasar Seni ITB

-

SURABAYA, Jawa Pos Tur Keliling Residensi Pasar Seni ITB tiba di Surabaya kemarin (14/3). Acara seni yang kali terakhir diadakan pada 2014 itu akhirnya muncul lagi tahun ini. Setelah enam tahun, perhelatan seni yang digelar mahasiswa ITB tersebut mengusung konsep yang lebih global. Yakni, mengajak seluruh seniman di luar Bandung untuk bergabung.

Dalam tur di C2O Surabaya itu, Ketua Komite Residensi Kota Bandung Fauzur Rahman menjelaska­n, yang berbeda dari edisi sebelumnya, Pasar Seni ITB kali ini memang terbuka untuk para seniman dari berbagai wilayah Indonesia, bahkan luar negeri. ”Sebelumnya, yang bisa memamerkan karya di acara itu memang para seniman di Bandung aja,” terangnya.

Namun, kini pihaknya mengusung tiga tema yang berbeda. Mulai Intrakampu­s yang dikhususka­n untuk memamerkan karya anak-anak ITB saja, Cirendeu yang menyuguhka­n karya berbagai seniman di Bandung dan luar Bandung, hingga Bandung yang memajang karya seni yang berkaitan dengan

Kota Bandung.

Tujuan tur keliling itu, jelas Fauzur, Pasar Seni ITB bisa lebih dikenal oleh orang-orang di luar Bandung dan membuat mereka ikut berpartisi­pasi. ”Jadi, kami ingin bikin acara itu nggak hanya buat kami dan dari kami,” sambungnya.

Selain ada pameran karya, Pasar Seni ITB 2020 yang berlangsun­g September mendatang akan menghadirk­an mentor-mentor yang bisa berbagi ilmu dalam dunia seni. ”Selain itu, yang beda lagi, kami menggelar acara tersebut nggak hanya di satu tempat, di kampus aja, tapi di tiga tempat yang jadi tema itu. Di kampus ITB, Cirendeu, dan Kota Bandung,” papar dia.

Kepala Departemen Artistik Delpi Suhariyant­o menambahka­n, yang lebih menarik lagi, karyakarya yang dipamerkan akan lebih merespons budaya-budaya lokal di wilayah Bandung dan sekitarnya. ”Seperti situs-situs yang ada di Cirendeu itu juga. Jadi, dalam pembuatan karya seni, kita juga akan belajar banyak soal budaya,” tambahnya.

 ??  ?? Mariyama Dina/Jawa Pos
Mariyama Dina/Jawa Pos

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia