Jawa Pos

Paling Tajir, tapi…

-

LONDON, Jawa Pos – Sungguh enak jadi Paul Pogba. Hanya tampil dalam delapan laga musim ini atau bermain 610 menit, gelandang Manchester United itu menjadi pesepak bola terkaya di Premier League tahun ini. Hal tersebut mengacu laporan koran Sunday Times kemarin (14/5).

Sejak 1989, Sunday Times merilis daftar orang terkaya di Inggris. Tak terkecuali para olahragawa­n lapangan hijau yang sukses meraup pundi-pundi uang di negeri Britania Raya.

Berdasar perhitunga­n Sunday Times, total kekayaan Pogba tahun ini mencapai GBP 50 juta (Rp 913 miliar). Bukan hanya bersumber gaji dari klub, melainkan juga dari sponsor individu. Contohnya, Adidas yang mengontrak pemain 27 tahun itu senilai GBP 31 juta (Rp 566 miliar) sejak tahun lalu hingga 2021.

Pogba mengunggul­i rekannya di United, kiper David de Gea, maupun playmaker Manchester City Kevin De Bruyne (KDB) dengan GBP 34 juta (Rp 620,8 miliar). Sebagai perbanding­an, De Gea musim ini bermain dalam 32 laga, sedangkan KDB malah 35 laga.

Pogba memang bisa beralasan cedera engkel berkepanja­ngan sebagai alasan lebih banyak absen di lapangan musim ini. Tapi, sudah menjadi rahasia umum bahwa gelandang timnas Prancis tersebut dianggap setengah hati membela United lagi. Rumor kepindahan­nya ke Real Madrid tidak pernah sepi.

Mantan kapten United yang kini menjadi pandit, Roy Keane, misalnya. Keano –sapaan Roy Keane– meminta Pogba untuk pergi dari United karena sudah tidak ada respek untuk pemain keturunan Guinea tersebut. ”Apa yang keluar dari mulutnya tak bisa dipercaya lagi,” kata Keano. ”Sekarang mengatakan masih ingin kembali ke tim, tetapi di tempat lain mengatakan ingin membela klub yang bukan klubnya saat ini,” tambah mantan asisten timnas Irlandia itu.

Selain Keano, kritik untuk pemain berjuluk Il Polpo itu datang dari mantan kapten Liverpool Graeme Souness. Di Sky Sports, Souness mengamati cedera Pogba seperti dibuat-buat dan memancing keramaian di media sosial. ”Kita melihat Pogba berjoget di pesta pernikahan saudaranya. Ada baiknya United mencari staf medis Everton yang berhasil mengobati Andre (Gomes) dengan cepat karena kita tahu cedera Andre lebih parah daripada Pogba,” kritik Souness.

Gomes adalah gelandang Everton yang mengalami cedera engkel parah pada 3 November tahun lalu, tapi sudah bisa bermain lagi pada 23 Februari lalu. Pogba? Absen karena cedera engkel sejak awal Oktober dan kemudian tidak pernah kembali fit meski sempat tampil dalam dua laga di pertengaha­n Desember.

 ?? JOHN PETERS/MANCHESTER UNITED ?? BANYAK DUIT: Paul Pogba berjalan meninggalk­an lapangan Old Trafford dalam Boxing Day di Premier League kontra Newcastle United.
JOHN PETERS/MANCHESTER UNITED BANYAK DUIT: Paul Pogba berjalan meninggalk­an lapangan Old Trafford dalam Boxing Day di Premier League kontra Newcastle United.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia