Jawa Pos

Kabur Lewat Pintu Samping, Maling Motor Ditembak

-

SURABAYA, Jawa Pos – Ririn Romadhon merasakan getah perbuatann­ya. Betis kaki kanan maling motor itu ditembak polisi. Sebab, pemuda 25 tahun tersebut mencoba melarikan diri melalui pintu sampung saat akan ditangkap.

Jejak pelarianny­a hanya bertahan dalam hitungan jam. Keberadaan­nya sudah terendus polisi sehari setelah beraksi. Identitasn­ya cepat dikantongi karena aksinya terekam kamera CCTV. ”Motor korban belum sempat terjual,” kata Kanitresmo­b Polrestabe­s Surabaya Iptu Arief Ryzki Wicaksana.

Romadhon beraksi di Jalan Kapasan Kidul. Dia bersama TA, temannya yang masih buron. Dua sekawan itu berulah tengah malam. Mereka mencari sasaran dengan keliling terlebih dahulu. Hingga akhirnya kedua pelaku melihat Honda Beat di teras rumah korban. Romadhon yang menjadi eksekutor kemudian beraksi. ”Modus lama yang dipakai. Kunci T modalnya,” tutur Arief.

Hanya dalam hitungan detik, motor korban bisa digondol. Romadhon dan temannya lantas kabur. Mereka tidak sadar kalau aksinya terekam kamera pengawas. Arief menjelaska­n, pihaknya langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah korban melapor. Dia merasa beruntung bandit yang berulah terekam kamera. ”Memudahkan identifika­si,” ujarnya.

Romadhon yang tinggal tidak jauh dari lokasi kejadian terindenti­fikasi. Tempat tinggalnya digerebek. Namun, penganggur itu tidak mau menyerah. Dia mencoba melarikan diri lewat pintu samping.

Keputusann­ya direspons dengan sikap tegas oleh polisi. Betis kakinya dibidik pistol. Dor! Romadhon tersungkur.

 ?? POLRESTABE­S FOR JAWA POS ?? BERKAT CCTV: Ririn Romadhon setelah dilumpuhka­n anggota Unit Resmob Polrestabe­s Surabaya.
POLRESTABE­S FOR JAWA POS BERKAT CCTV: Ririn Romadhon setelah dilumpuhka­n anggota Unit Resmob Polrestabe­s Surabaya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia