Jawa Pos

Pencahayaa­n Tepat untuk Kesan Natural

Belajar Langsung dari Fotografer

-

SURABAYA, Jawa Pos – Cahaya menjadi salah satu faktor penting dalam fotografi. Itu diungkapka­n oleh fotografer Widya Setyo Pramono. Menurut dia, ada berbagai poin penting pencahayaa­n atau lighting dalam fotografi untuk membuat sebuah foto terkesan natural. Dia menjelaska­nnya dalam diskusi daring Kamis (14/5).

Pencahayaa­n diatur setelah pengaturan komposisi atau penempatan objek foto. Menurut W.S. Pramono, fotografer bisa memanfaatk­an dua jenis cahaya. Yakni, cahaya yang ada atau available light dan cahaya buatan. ”Bergantung konsep fotonya,” ujarnya. Available light adalah cahaya yang sudah ada di sekitar. Sedangkan cahaya buatan bisa didapatkan, misalnya, dari flash pada kamera atau ring light.

Available light berlaku pada saat-saat tertentu. Misalnya yang terlihat dalam foto jurnalisti­k atau hunting di alam lepas. Dalam situasi itu, fotografer harus menyesuaik­an pengaturan kamera. Misalnya, kecepatan, ISO, dan lain-lain. W.S. Pramono menyaranka­n giat berlatih untuk konsep foto tersebut. Sebab, fotografer harus jeli melihat arah jatuhnya cahaya dan bayangan.

Sedangkan cahaya buatan biasanya digunakan pada foto konseptual. Misalnya foto katalog dan model. Fotografer memegang kendali seberapa banyak cahaya buatan yang akan digunakan. Tujuannya, menonjolka­n bagian-bagian tertentu. Misalnya foto katalog make-up artist (MUA) yang ingin menonjolka­n bagian wajah. ”Bisa aja pakai tiga sampai empat ring

light. Karena ingin menonjolka­n cahaya dari berbagai sisi, misalnya,” imbuh pria asal Jakarta itu.

Arah jatuhnya cahaya juga harus diperhatik­an. Fotografer harus bisa membaca posisi jatuhnya cahaya ke objek yang akan difoto. Selain itu, ada faktor bayangan pada objek yang terkena cahaya. Letak terbentukn­ya bayangan bisa dimanfaatk­an untuk komposisi foto baik. Berbagai faktor itu patut dipelajari oleh fotografer pemula.(nas/c11/tia)

 ?? W.S. PRAMONO FOR JAWA POS ?? DISKUSI ONLINE: W.S. Pramono duduk di depan laptopnya ketika menghelat diskusi online yang membahas fungsi pencahayaa­n dalam pemotretan.
W.S. PRAMONO FOR JAWA POS DISKUSI ONLINE: W.S. Pramono duduk di depan laptopnya ketika menghelat diskusi online yang membahas fungsi pencahayaa­n dalam pemotretan.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia