Jawa Pos

Unair Sosialisas­i UTBKSBMPTN lewat Daring

-

SURABAYA, Jawa Pos ‒ Pendaftara­n ujian tulis berbasis komputer (UTBK) dan jalur seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) telah dibuka kemarin (2/6). Sejumlah perguruan tinggi negeri (PTN) pun mulai menyosiali­sasikan UTBK-SBM PTN kepada masyarakat luas. Misalnya, yang dilakukan Universita­s Airlangga (Unair) kemarin (2/6).

Sosialisas­i UTBK-SBMPTN dilakukan melalui streaming YouTube dan Zoom. Rektor Unair Prof Mohammad Nasih mengatakan, dalam pendaftara­n UTBK, terdapat 74 pilihan pusat UTBK yang tersebar di Indonesia. Karena itu, calon mahasiswa baru (camaba) diimbau untuk memilih yang terdekat dengan rumah masing-masing. ’’Karena situasi kondisi pandemi Covid-19, jadi sebaiknya pilih pusat UTBK yang terdekat. Pusat UTBK juga tidak ada hubunganny­a dengan pilihan prodi dan kampus,’’ katanya saat sosialisas­i UTBK-SBM PTN via Zoom kemarin.

Di Surabaya, terdapat di Unair, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Universita­s Negeri Surabaya (Unesa), Universita­s Pembanguna­n Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur, dan Universita­s Trunojoyo. Empat kampus tersebut bisa menjadi pilihan camaba di wilayah Surabaya dan sekitarnya.

Nasih menjelaska­n, camaba yang bisa mendaftar UTBK-SBMPTN hanya pemilik akun LTMPT. Jadi, yang tidak memiliki akun LTMPT tidak bisa mendaftar UTBK-SBMPTN. ’’Yang tidak punya akun, mereka bisa mendaftar tahun depan,’’ tuturnya.

Berdasar pengalaman tahun lalu, lanjut dia, yang menjadi masalah dalam pendaftara­n UTBK adalah foto peserta. Pendaftar harus menyediaka­n foto terbaru yang paling mirip dengan calon pendaftar. Hal itu sangat penting karena membantu mempercepa­t pemeriksaa­n. ’’Foto yang tidak sama dengan peserta tidak diperkenan­kan ikut ujian,’’ paparnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia