Jawa Pos

Isi Bensin Penggiling Tebu, Dua Pedagang Terbakar

-

SURABAYA, Jawa Pos – Warga Jalan Lebak Jaya Utara, Tambaksari, kemarin siang (2/6) gempar. Penyebabny­a, terjadi kebakaran di bangunan nomor 28. Pemiliknya bernama Fadil Ibnu Ansor. Dia merupakan penjual bensin sekaligus pedagang es tebu.

Kejadian tersebut berawal pukul 10.45. Saat itu, Fadil bersama anaknya, Dewi Anggraini, membuka dagangan minuman tebu. Kemudian, mereka mulai menggiling tebu dengan mesin. Di tengah penggiling­an, Fadil mengisi bensin sebagai bahan bakar mesin penggiling. Namun, saat pengisian itu, terjadi percikan api hingga menimbulka­n ledakan.

”Api cepat membesar dan menyambar dua sepeda motor yang terparkir di area kejadian,” ucap Rita, saksi mata di lokasi kejadian. Melihat kondisi itu, dia lekas menelepon Command Center 112. Tak berselang lama, mobil pemadam kebakaran (PMK) tiba. ”Kami kerahkan 7 unit mobil pemadam dan 3 unit walang kadung,” kata Kadis PMK Surabaya

Dedik Irianto.

Sembari menunggu mobil PMK tiba, warga berupaya memadamkan api. Saat datang, petugas hanya melakukan pembasahan di lokasi. ”Warga sendiri yang memadamkan api pokoknya,” ucapnya.

Akibat kejadian itu, dua sepeda motor hangus terbakar. Yakni, Honda Vario bernopol L 5960 TQ dan Honda Supra X bernopol H 4024 KP. ”Pemilik kios dan anaknya juga terbakar,” ungkap Dedik.

Fadil mengalami luka serius 70 persen, antara lain, di bagian tangan, tubuh, dan kaki. Sementara itu, Dewi mengalami luka bakar 6 persen di bagian tangan. ”Kedua korban sudah ditangani tim medis dan dibawa ke RSUD dr Soetomo,” tuturnya.

Dedik menuturkan, kebakaran itu juga menghancur­kan sebagian atap rumah pemilik kios. ”Ini akibat dentuman dari mesin penggiling yang meledak,” katanya. Dia menyebutka­n, diduga penyebab kebakaran adalah aktivitas mesin yang menyambar bensin tersebut.

 ?? GALIH ADI/JAWA POS ?? TEMPAT USAHA: Rumah dan sepeda motor yang terbakar di Lebak Jaya Utara kemarin.
GALIH ADI/JAWA POS TEMPAT USAHA: Rumah dan sepeda motor yang terbakar di Lebak Jaya Utara kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia