Jawa Pos

Air Laut Pasang Rendam Puluhan Rumah

-

JAKARTA, Jawa Pos – Air laut mengalami pasang serentak sehingga menggenang­i desa-desa di pesisir utara Pulau Jawa. Menurut BMKG, fenomena itu terjadi karena periode pasang bulan mati serta rambatan gelombang tinggi dari Samudra Hindia.

Ketua RW 02, Desa Sriwulan, Kabupaten Demak, Rozak mengungkap­kan bahwa kenaikan air laut sudah terjadi setidaknya dalam sebulan terakhir. ”Tapi, yang seminggu ini robnya besar, 95 persen rumah warga terendam. Rumah Pak Lurah ikut terendam,” jelas Rozak kepada Jawa Pos kemarin (4/6). Rozak mengatakan, banjir bahkan sempat mencapai Jalan Raya Semarang–Demak yang berjarak sekitar 2 kilometer dari pantai.

Di Tegal rob yang dipicu air laut pasang menggenang­i sedikitnya 187 rumah warga yang dihuni 267 kepala keluarga (KK). Air laut mulai naik setidaknya sejak Rabu (3/6) pukul 16.30 WIB.

Selain air laut pasang, banjir rob dipengaruh­i rendahnya permukaan tanah di area permukiman warga. Menurut laporan Badan Penanggula­ngan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tegal, banjir rob tersebut merendam dua kelurahan. Yakni, Kelurahan Muarareja dan Tegal Sari.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana BPBD Kota Tegal Andri Yudi mengatakan, hingga kemarin tidak ada warga yang mengungsi.

Sebab, air mulai surut. Berdasar laporan dan hasil asesmen awal dari Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Tegal, genangan rob terjadi pada Senin (1/6) dengan tinggi muka air 10 sampai 25 sentimeter. TRC Penanggula­ngan Bencana BPBD Kota Tegal telah melakukan monitoring berkala serta mengambil langkah untuk mengantisi­pasi banjir rob susulan.

Di Kabupaten Pekalongan, setidaknya sebelas desa terendam banjir sejak Rabu sore. Menurut laporan BPBD Pekalongan, banjir dipicu air laut pasang yang membuat empat sungai meluap. Yakni, Sungai Silempeng, Sungai Sengkarang, Sungai Meduri, dan Sungai Bremi.

 ?? IDA FADILA/JAWA POS RADAR SEMARANG ?? BANJIR MUSIMAN: Air laut pasang menggenang­i jalur pantura Kaligawe, Semarang, kemarin (4/6).
IDA FADILA/JAWA POS RADAR SEMARANG BANJIR MUSIMAN: Air laut pasang menggenang­i jalur pantura Kaligawe, Semarang, kemarin (4/6).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia