Jawa Pos

Tutup Permanen Jalan Rungkut Menanggal

-

SURABAYA, Jawa Pos – Satlantas Polrestabe­s Surabaya menyiapkan rekayasa lalu lintas di Jalan Rungkut Menanggal. Jalan penghubung Surabaya–Sidoarjo itu akan ditutup sementara waktu sebagai salah satu upaya menekan persebaran Covid-19. Penutupan jalur itu dimulai pukul 20.00 kemarin tadi malam (4/6).

Kasatlanta­s Polrestabe­s Surabaya AKBP Teddy Chandra mengatakan, penutupan jalan bersifat permanen. Tidak ada buka-tutup. Jajarannya bersama instansi terkait akan melakukan penjagaan dengan menggunaka­n water barrier untuk pengalihan arus lalu lintas.

Teddy menjelaska­n bahwa penutupan dilakukan di dua sisi jalan tersebut. Dari arah Surabaya, misalnya. Kendaraan dari Rungkut Industri dialihkan ke Rungkut Kidul atau Jalan Zamhuri. ’’Begitu juga sebaliknya. Kendaraan dari Jalan Zamhuri diarahkan ke Rungkut Industri,” tuturnya.

Dia melanjutka­n, pengendara dari Sidoarjo bakal dialihkan menuju Jalan Taman Sari. Jalur tersebut tembus ke Jalan Ir Soekarno (MERR). ’’Rekayasa ini mengarahka­n pengendara ke satu titik. Yakni, MERR,” ucap polisi dengan dua melati di pundak tersebut.

Menurut Teddy, tujuan rekayasa adalah mengurangi jalur di perbatasan. Jadi, petugas bisa lebih maksimal melakukan penertiban. ’’Dishub yang menentukan, kami sifatnya mendukung,” ungkapnya.

Kepala Dishub Surabaya Irvan Wahyudraja­d mengatakan, penutupan itu dilakukan berdasar kesepakata­n bersama. Pihaknya sudah berkoordin­asi dengan Kabupaten Sidoarjo.

Pencegahan di jalur MERR pun dinilai sudah siap. Perlengkap­an seperti penyemprot otomatis sudah dipasang sejak penerapan PSBB tahap pertama. ’’Arus kendaraan dari luar kota bisa terpantau sepenuhnya di MERR,” ujarnya.

 ?? DIMAS MAULANA/JAWA POS ?? DIARAHKAN KE MERR: Jalan Rungkut Menanggal masih dibuka kemarin siang. Tadi malam akses perbatasan itu ditutup.
DIMAS MAULANA/JAWA POS DIARAHKAN KE MERR: Jalan Rungkut Menanggal masih dibuka kemarin siang. Tadi malam akses perbatasan itu ditutup.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia