Jawa Pos

Tahapan D-Parking Terus Berlanjut

Dapat Lampu Hijau dari Kejari

-

SIDOARJO, Jawa Pos − Dinas perhubunga­n (dishub) terus menyiapkan digital parking (d-parking). Setelah mendapatka­n dukungan dari kepala daerah, kemarin (4/6) program tersebut memperoleh lampu hijau dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo. Dengan support tersebut, dalam waktu dekat tahapan layanan parkir baru itu segera berjalan.

KUPT Parkir Dishub Rizal Asnan menjelaska­n, d-parking sudah mendapatka­n persetujua­n dari Kejari Sidoarjo. Bentuknya berupa legal opinion (LO). LO merupakan penjabaran perda dan perbup. ”LO sebagai dasar pelaksanaa­n yuridisnya,” tuturnya.

Setelah mendapatka­n LO, pekan depan dishub bakal memaparkan d-parking di Kejari Sidoarjo. Itu merupakan proses persiapan lelang. Menurut Rizal, kejari akan mendamping­i dalam proses lelang, mulai awal hingga tender. Termasuk ketika sudah berjalan. Kejari juga mengawasi pelaksanaa­n d-parking di lapangan. ”Agar tidak menyimpang dari kaidah hukum,” katanya.

Proses lelang memakan waktu hingga dua bulan. Sebab, ada proses prakualifi­kasi. Yaitu, tim lelang menilai kompetensi dan kemampuan penyedia. ”Sehingga pemenang lelang benar-benar berkompete­n,” kata Rizal.

Kepala Dishub M. Bahrul Amig menjelaska­n, d-parking bakal disayembar­akan. Seluruh penyedia yang memiliki kemampuan menjalanka­n program pengganti parkir berlanggan­an itu bisa berpartisi­pasi. ”Nanti diseleksi. Dipilih yang sesuai,” ucapnya.

Misalnya, software. Penyedia harus membuat aplikasi yang mendukung. Kedua, hardware. Kebutuhan petugas dan jukir disiapkan penyedia. Selanjutny­a brainware. Amig menyebut operator yang menjalanka­n d-parking harus ahli. Yang terakhir, program sesuai standard operating procedure (SOP). ”Empat poin harus dipenuhi,” ujarnya.

Mantan kepala dinas lingkungan hidup dan kebersihan (DLHK) itu mengatakan, d-parking bakal berjalan di seluruh titik parkir. Totalnya 279 lokasi. Program d-parking menitikber­atkan pada pelayanan. Dishub menjamin tidak ada lagi pungli. Selain itu, warga mendapatka­n kemudahan dalam pembayaran. Mereka tidak perlu membawa uang tunai. Pembayaran dilakukan lewat aplikasi.

 ?? DIMAS MAULANA/JAWA POS ?? SISTEM DIGITAL: Deretan sepeda motor diparkir di Jalan Gajah Mada. Dishub bakal menerapkan d-parking di kawasan tersebut. Total, ada 279 titik yang bakal menggunaka­n d-parking.
DIMAS MAULANA/JAWA POS SISTEM DIGITAL: Deretan sepeda motor diparkir di Jalan Gajah Mada. Dishub bakal menerapkan d-parking di kawasan tersebut. Total, ada 279 titik yang bakal menggunaka­n d-parking.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia