Jawa Pos

Makan Malam ”Privat” di Valdebebas

-

PEMERINTAH Kota Madrid memang mengimbau agar tidak ada pesta juara setelah Real Madrid memastikan juara La Liga. Dan, itu dipatuhi Madridista­s. Mereka rela melewatkan ”tradisi” berpesta di Cibeles. Namun, hal itu tidak berlaku bagi Sergio Ramos dkk. Mereka tetap berpesta di Valdebebas sesaat setelah laga kontra Villarreal CF usai. Seperti dilansir Marca, faktor utama pemilihan Valdebebas sebagai lokasi lantaran berdekatan dengan Estadio Alfredo Di Stefano, venue laga melawan Villarreal. Pesta yang dihelat pun terbilang sederhana. Yakni, makan malam ”privat” yang hanya diikuti semua personel tim. Yakni, para pemain dan tim pelatih. Sesuai judulnya, bahkan anggota keluarga dari personel masing-masing tidak diizinkan hadir. Sebenarnya mereka bisa berpesta di restoran dengan mengundang anggota keluarga. Namun, itu tidak dilakukan. Sebab, hal tersebut berpotensi mengundang massa yang justru bisa merusak protokol kesehatan dari pemerintah. Para pemain juga ingin menghormat­i Madridista­s yang tidak bisa merayakan gelar La Liga ke34 kali ini bersama-sama.

Bahkan, hal itu juga dilakukan para petinggi klub. Presiden Florentino Perez, Presiden Komunitas Real Madrid Isabel Diaz Ayuso, dan Wali Kota Jose Luiz Martinez-Almeida juga mengunjung­i Valdebebas. Meski, waktunya tidak bersamaan dengan makan malam ”privat”.

”Menjuarai La Liga kali ini terasa lebih menyenangk­an bagi saya daripada memenangi Liga Champions. Sayangnya, kami tidak merayakan bersama para suporter. Mereka pasti bahagia dan kami melakukan ini untuk mereka,” ucap entrenador Zinedine Zidane yang memiliki rasio meraih 1 trofi per 19 laga bersama Real Madrid itu.

 ?? GABRIEL BOUYS/AFP ?? PENCAPAIAN: Thibaut Courtois pernah memenangi La Liga bersama dua klub asal Kota Madrid, Real dan Atletico.
GABRIEL BOUYS/AFP PENCAPAIAN: Thibaut Courtois pernah memenangi La Liga bersama dua klub asal Kota Madrid, Real dan Atletico.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia