Jawa Pos

Wadahi Komunitas Pencinta Puter Pelung, Dukung Konservasi

-

BERBAGAI komunitas pencinta burung puter pelung berkumpul di halaman belakang kantor DPRD Kota Madiun kemarin (23/8). Mayoritas peserta berasal dari Jawa Timur. Masing-masing menunjukka­n anggungan suara peliharaan mereka untuk diadu dengan yang lain.

Pada acara bertajuk Latpres Puter Pelung DPRD Kota Madiun Cup itu, para peserta mendapat pengetahua­n baru. Mereka bukan sekadar berlomba menjadi yang terbaik, tetapi juga berusaha menciptaka­n anakan yang berkualita­s dengan kawin silang.

Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Bagus Miko Saputra menuturkan, kegiatan tersebut memang baru kali pertama diadakan sebagai perayaan satu tahun masa jabatan anggota DPRD periode 2019–2024 dan Hari Kemerdekaa­n Ke-75 RI. Selain itu, ajang tersebut menjadi media sharing informasi bagi para pencinta puter pelung.

’’Ke depan kami juga ikut membudiday­akan burung itu. Misalnya, dengan pembuatan kandang atau gantangan di kantor DPRD,’’ katanya.

Keinginan tersebut disambut baik Wali Kota Madiun Maidi. Bahkan, dia berencana menyediaka­n fasilitas konservasi burung puter pelung di lahan milik Pemkot Madiun, tepatnya di sebelah makam kuno Kuncen.

”Semua komunitas kami wadahi, tentu dengan menjunjung tinggi penerapan protokol kesehatan,” ucap Maidi.

Karena itu, dia sangat mendukung latpres puter pelung yang diselengga­rakan Perkumpula­n Penggemar dan Pelestari Puter Seluruh Indonesia (P4SI) Jatim yang bekerja sama dengan DPRD Kota Madiun. ”Dengan begini, kegiatan ekonomi bisa kita gas, sedangkan Covid19 kita rem,’’ ujar Maidi.

 ?? BAGAS BIMANTARA/RADAR MADIUN ?? KHAS INDONESIA: Ratusan peserta mengikuti Latpres Puter Pelung DPRD Kota Madiun Cup kemarin (23/8). Ketua DPRD Andi Raya B.M.S. bersama panitia.
BAGAS BIMANTARA/RADAR MADIUN KHAS INDONESIA: Ratusan peserta mengikuti Latpres Puter Pelung DPRD Kota Madiun Cup kemarin (23/8). Ketua DPRD Andi Raya B.M.S. bersama panitia.
 ?? BAGAS BIMANTARA/RADAR MADIUN ??
BAGAS BIMANTARA/RADAR MADIUN

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia