Jawa Pos

Ingin Bangkitkan Kreativita­s di Tengah Pandemi

-

SURABAYA, Jawa Pos − Industri fashion Indonesia dirasa mengalami pukulan telak saat terjadi pandemi. Hal tersebut melatarbel­akangi hadirnya kompetisi dan

fashion show daring oleh Universita­s Ciputra. Fabio Ricardo Toreh, pengajar fashion design, mengatakan, lomba tersebut dihelat sejak Juni lalu. ”Kita harap event ini bisa memberikan semangat baru bagi pekerja di bidang fashion,” ucap Fabio.

Kompetisi tersebut diikuti lebih dari 90 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. ”Ada yang dari Palembang, Jakarta, Bali, Bandung, hingga Sulawesi,” ujar Fabio. Kompetisi tersebut tak terbatas pada mahasiswa desain, tetapi juga desainer profesiona­l, penjahit, hingga penjual pakaian.

Pada Juli lalu, peserta mengumpulk­an sketsa desain mereka. Setelah itu, juri memilih finalis yang desainnya bisa diwujudkan dengan bahan khusus. ”Sesuai kebutuhan saat ini, kita pakai bahan yang bisa melindungi diri dari persebaran virus,” jelasnya. Bahan tersebut bersifat antibakter­i dan punya karakter water repellent.

Beberapa kriteria yang dilihat adalah fungsi dan estetika tampilan produk itu. ”Lalu, kita lihat apa memungkink­an untuk produksi masal,” jelasnya. Fabio menambahka­n, mereka juga menilai koherensi sketsa awal dengan produk.

Setelah itu, desain yang dihadirkan diperagaka­n oleh model profesiona­l. Video tersebut kemudian ditayangka­n secara daring. Fashion show daring itu diharapkan bisa jadi inspirasi banyak pihak untuk terus berkarya dan dibarengi dengan pengumuman pemenang.

Salah satu desain yang menarik dibuat M. Badzarul Haqqul Azzam yang menyabet juara pertama. Pria berkacamat­a tersebut menampilka­n desain jaket dengan pola warna yang netral dan garis-garis tegas. Kerah tinggi pada jaket menjadi aksen yang mencolok. ”Saat mendesain, saya menekankan fungsi masker. Dan, bagaimana agar produk ini membuat orang tetap ingat untuk jaga jarak,” paparnya.

 ?? RETNO DYAH/JAWA POS ?? INSPIRASI: M. Badzarul Haqqul Azzam (kiri) menjelaska­n karyanya yang dinobatkan sebagai pemenang dalam kompetisi dan fashion show daring oleh Universita­s Ciputra.
RETNO DYAH/JAWA POS INSPIRASI: M. Badzarul Haqqul Azzam (kiri) menjelaska­n karyanya yang dinobatkan sebagai pemenang dalam kompetisi dan fashion show daring oleh Universita­s Ciputra.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia