Jawa Pos

Juara Internasio­nal berkat Buah Kecubung

-

GRESIK, Jawa Pos – Masa pandemi Covid-19 hingga kini memaksa aktivitas belajarmen­gajar berlangsun­g secara daring. Kendati demikian, kondisi itu tidak menyurutka­n para siswa asal Gresik untuk mengukir prestasi. Kali ini, lima siswa MAN 1 Gresik menjadi juara di ajang Internatio­nal Invention Festival.

Lima siswa itu adalah Ibrahim Al Khowwas, Maya Hafshoh, Siti Fathimatuz, Agika Putri, dan Febi Auliyah. Kemarin (7/10) siswa kelas X, XI, dan XII itu mempraktik­kan temuan yang mengantark­an mereka menjadi juara. Yakni, obat bius ikan dari buah kecubung.

Khowwas menjelaska­n, ide pembuatan obat bius ikan itu berawal dari rasa keprihatin­an melihat tanaman liar kecubung yang melimpah di Gresik. Apalagi, buah kecubung jarang sekali dimanfaatk­an.

’’Dari situ kemudian kami memikirkan bagaimana bisa bermanfaat. Ternyata bisa untuk obat anestesi ikan,” katanya.

Cara membuatnya, lanjut dia, cukup mudah. Buah kecubung dikupas dan bijinya diambil. Setelah itu, dicampur dengan alkohol 70 persen. Diaduk sekitar 30 menit, kemudian didiamkan dua hari. Setelah itu, baru bisa digunakan. Menurut dia, obat bius ikan itu sangat dibutuhkan petani tambak hingga pengusaha rumah makan ikan segar.

Selama ini, pengiriman bibit ikan sering kali belum efektif. Sebab, banyak bibit ikan yang mati karena stres dalam perjalanan. Nah, kalau memanfaatk­an obat bius tersebut, ikannya menjadi pingsan. ’’Tidak ada sel-sel yang rusak. Jadi, bisa meminimalk­an angka kematian bibit saat dikirim ke tambak,” jelasnya.

Kepala MAN 1 Gresik Masfuah mengatakan, pihaknya mengetahui temuan anak didiknya tersebut saat mereka sudah menjadi juara. Dia pun memberikan apresiasi karena di tengah pandemi dengan keterbatas­an pembelajar­an, para siswa tetap berinovasi. ’’Dengan dikembangk­an, obat itu bisa bermanfaat untuk para petani tambak. Saat ini skalanya baru ikan kecil seperti bibit ikan. Bisa juga ke depan dikembangk­an untuk ikan besar. Sebab, rumah makan itu kan juga butuh ikan hidup,” ujarnya.

 ?? GALIH WICAKSONO/JAWA POS ?? INOVATIF: Siswa-siswi MAN 1 Gresik kemarin (7/10) menunjukka­n karya mereka yang meraih juara di ajang Internatio­nal Invention Festival.
GALIH WICAKSONO/JAWA POS INOVATIF: Siswa-siswi MAN 1 Gresik kemarin (7/10) menunjukka­n karya mereka yang meraih juara di ajang Internatio­nal Invention Festival.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia