Jawa Pos

Machfud-Mujiaman Janji Bebaskan Surat Ijo

-

SURABAYA, Jawa Pos − Pasangan calon (paslon) wali kota nomor urut 2 Machfud Arifin dan Mujiaman bertemu warga Ngagel, Kecamatan Wonokromo. Kemarin (13/10) duet mantan Kapolda Jatim dan eks Dirut PDAM Surya Sembada itu disambati surat ijo oleh warga.

Sambutan warga begitu meriah ketika Machfud dan Mujiaman tiba di lokasi. Acungan dua jari mengiringi langkah paslon yang diusung delapan partai koalisi itu menuju panggung.

Dari kursi peserta, terdengar teriakan soal surat ijo. Machfud menjelaska­n bahwa masalah surat ijo sejatinya bukan hal rumit. Aturannya sudah ada. Di daerah lain pun, sudah banyak tanah berstatus surat ijo yang dibebaskan untuk warga. ’’Tinggal

atau kemauan dari pemerintah saja dan saya mau melakukan itu untuk warga Surabaya,” katanya.

Machfud memahami bahwa tidak semua surat ijo merupakan lahan asli milik warga. Sebagian merupakan milik negara. Namun, kata Machfud, Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan A. Djalil berkomitme­n membebaska­nnya untuk warga.

’’Kata Pak Menteri, jangankan surat ijo. Surat merah harus dibebaskan. Saya kenal beliau (Sofyan, Red) dan nanti saya sendiri yang menghadap untuk menyelesai­kan masalah ini,” ucapnya.

Mantan Kapolda Maluku Utara itu memastikan bahwa pembebasan surat ijo akan jadi program prioritas. Namun, program utamanya harus terlaksana lebih dulu. ’’Apa itu? Menang,” tegasnya. ’’Lek gak menang, percuma programku ndakik-ndakik gak kanggo. Anda semua akan tetap dibebani tagihan dobel karena surat ijo,” imbuhnya.

Dia menyatakan, masalah surat ijo tidak sekadar janji politiknya. Komitmen tersebut sudah ditulis dalam sebuah buku yang dibuat komunitas surat ijo. Artinya, Machfud benar-benar berkomitme­n untuk membantu warga menuntaska­n masalah tersebut. ’’Ini ada 48 ribu persil, bayangkan. Itu sudah saya tulis dalam buku saya dan tidak akan pernah bisa hilang selamanya,” terangnya.

Mujiaman menambahka­n terkait kampung aman. Menurut dia, kunci keamanan kampung ada pada kesejahter­aan warga. ’’Kalau warganya tenang, ayem, otomatis kampungnya akan aman. Itu juga yang akan kita gagas ke depan jika diberi amanah memimpin Kota Surabaya,” katanya.

 ?? FRIZAL/JAWA POS ?? DUET: Cawali Machfud Arifin berfoto bersama warga di Ngagel kemarin.
FRIZAL/JAWA POS DUET: Cawali Machfud Arifin berfoto bersama warga di Ngagel kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia