Jawa Pos

Gagas Trayek Wisata Jember–Bondowoso

Siapkan Lima Selter hingga Kawah Ijen

-

BONDOWOSO, Jawa Pos – Pemprov bersama lima kabupaten/kota menggelar rapat koordinasi dengan pemda di lima kabupaten/kota di wilayah timur Jatim. Yang dibahas adalah rencana pengembang­an transporta­si yang diintegras­ikan dengan potensi industri wisata di kawasan tersebut.

Dalam rakor di Bondowoso itu, sejumlah usulan rencana strategis muncul. Salah satunya adalah pembuatan trayek wisata Jember– Bondowoso dan sekitar.

Trayek tersebut diajukan Pemkab Bondowoso. Konsep dasarnya adalah menyinergi­kan jalur transporta­si dengan destinasi-destinasi wisata.

Pemkab Bondowoso mengusulka­n adanya trayek wisata Jember–Bondowoso di Provinsi Jatim. Pengusulan itu dibacakan dalam agenda Rapat Koordinasi, Sinergi, dan Integrasi Program Pengembang­an Transporta­si dengan Potensi Industri Pariwisata Bakorwil V Jember. ”Trayek-trayek ini bisa mendukung sektor pariwisata,” kata Plt Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Bondowoso Retno Wulandari.

Dalam usulannya, trayek wisata tersebut dimulai dari Jember yang meliputi Bandara Notohadine­goro ke stasiun kereta api (KA) menuju Bondowoso. “Setelah itu, dari Museum KA Bondowoso, disiapkan trayek transporta­si yang sampai ke Kawah Ijen,” terangnya.

Selain itu, pemkab mengusulka­n lima selter hingga ke Kawah Ijen. Pertama di titik Museum KA, selter Gardu Atak, rest area Kluncing, selter Sempol, dan selter Paltuding yang merupakan titik pendakian menuju Kawah Ijen. “Trayek tersebut ada dua rute. Dari Tawang Alun ke Ijen dan Ijen ke Tawang Alun,” ujarnya.

Usulan trayek tersebut juga tak terlepas dari langkah pemkab setempat yang mengusulka­n Ijen Geopark ke UNESCO. ”Sehingga ketika Bondowoso masuk bagian dari UNESCO Global Geopark (UGG), trayek ini bisa meningkatk­an kunjungan pariwisata,” katanya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pariwisata (DLHP) Bondowoso Eko Rusmanto menyatakan, trayek wisata itu tak hanya membidik wisatawan, tetapi juga penumpang umum. Rencananya, setiap hari ada dua bus.

 ?? SHOLIKHUL HUDA/JAWA POS RADAR IJEN ?? RENCANA SELTER: Museum Kereta Api Bondowoso rencananya menjadi selter trayek bus Jember–Bondowoso.
SHOLIKHUL HUDA/JAWA POS RADAR IJEN RENCANA SELTER: Museum Kereta Api Bondowoso rencananya menjadi selter trayek bus Jember–Bondowoso.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia