Jawa Pos

Bisa Jadi Bagian Skuad Piala Dunia U-20 2023

-

SURABAYA, Jawa Pos – Bukan hanya timnas U-19 yang mendapat pukulan telak setelah Piala Dunia U-20 dan Piala Asia U-19 batal dilaksanak­an tahun ini. Adik-adiknya di timnas U-16 juga merasakan hal yang sama. Sebab, Piala Asia U-16 yang seharusnya diselengga­rakan tahun ini ditunda hingga 2023 mendatang.

Padahal, persiapan timnas U-16 sudah sangat maksimal. Mengalahka­n seniornya di timnas U-19. Lebih dari setahun setelah berhasil lolos ke Piala Asia U-16, Marcel Januar dkk menjalani serangkaia­n training camp yang melelahkan.

TC di Cikarang, Bekasi, Jakarta, hingga Sleman dijalani. Serangkaia­n uji coba lokal dan internasio­nal sudah dilakukan. Terakhir, timnas U-16 menjalani uji coba melawan Uni Emirat Arab di Dubai pada Oktober tahun lalu. Semua persiapan tersebut dilakukan karena ingin meraih hasil maksimal dengan menembus empat besar Piala Asia U-16 dan mendapatka­n tiket otomatis ke Piala Dunia U-17.

Pelatih timnas U-16 Bima Sakti tidak menampik adanya kekecewaan

MENDAPAT BANYAK PELAJARAN: Para pemain timnas U-16 gagal tampil di Piala Asia U-16 2021.

atas ditundanya Piala Asia U-16. Dia mengatakan, anak asuhnya sudah bekerja keras sejauh ini. ’’Ini sudah menjadi keputusan FIFA dan AFC. Lebih dari setahun kami menjalani pemusatan latihan serta uji coba internasio­nal,’’ paparnya.

Tapi, menurut dia, tidak ada yang harus disesali. Serangkaia­n TC yang melelahkan tersebut pasti memberikan manfaat bagi para pemain. ’’Tim

ini punya prospek yang bagus dan masa depan yang cerah untuk timnas kelompok usia selanjutny­a,’’ jelasnya.

Salah satu hikmahnya adalah adanya persiapan panjang untuk Piala Dunia U-20 2023 mendatang. Meski usianya terlalu muda untuk bermain di Piala Dunia U-20, Bima yakin ada generasi di timnas U-16 saat ini yang menjadi bagian dalam ajang bergengsi tersebut.

 ?? PSSI ??
PSSI

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia