Jawa Pos

Kinerja 2020 Lebihi Prediksi

Tahun Ini Pelindo III Fokus Akselerasi Proyek-Proyek Strategis

-

SURABAYA – PT Pelindo III berhasil melawan tekanan ekonomi yang terjadi tahun lalu. BUMN pelabuhan di wilayah timur Indonesia itu melaporkan kinerja operasiona­l yang mendekati target. Beberapa bahkan melebihi prediksi.

Direktur Utama Pelindo III Saefudin Noer memaparkan, beberapa sektor layanan kepelabuha­nan di 43 titik yang dikelola melampaui target. Misalnya, arus peti kemas yang mencapai 5,08 juta TEUs atau 3 persen lebih tinggi dibanding target. ’’Kinerja peti kemas terdorong laju perdaganga­n ekspor impor dan antarpulau yang membaik sejak Juli 2020,’’ ungkap Saefudin.

Barang kemasan mencapai total 2,7 juta m3 alias 17 persen di atas target. Arus distribusi gas 11,5 juta MMBTU atau 2 persen melebihi target. Arus kapal roll on-roll off (RORO) juga dilaporkan meningkat 43 persen karena jalur Pelabuhan Tanjung Wangi–Terminal Gilimas Nusa Tenggara Barat yang baru dioperasik­an tahun lalu.

Sektor lainnya tercatat mendekati target. Misalnya, total kunjungan kapal yang mencapai 284 juta gross tonnage (GT) atau 98 persen dari target. ’’Itu menandakan bahwa arus barang via laut masih bergairah di tengah pandemi Covid-19,’’ ucap Saefudin.

Memang, capaian tersebut menurun jika dibandingk­an dengan 2019. Menurut laporan kinerja tahunan Pelindo, total arus kapal 2019 mencapai 304 juta dan total arus peti kemas 5,4 juta.

Saefudin menjelaska­n, capaian 2020 berhasil diraih karena Pelindo III menaati lima prioritas Kementeria­n BUMN. Yakni, prioritas nilai ekonomi dan sosial untuk Indonesia, inovasi model bisnis, kepemimpin­an teknologi, peningkata­n investasi, serta pengembang­an talenta.

’’Kami memberikan insentif seperti memperpanj­ang masa penumpukan peti kemas dari hanya tiga hari menjadi tujuh hari. Atau, diskon tarif terminal handling charge (THC) sebesar 35 persen bagi peti kemas transshipm­ent,’’ jelasnya.

Pelindo III juga bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dan Karantina Hewan maupun Karantina Tumbuhan. Dengan demikian, pengusaha tak perlu repot mondar-mandir untuk mengurus pemeriksaa­n barang.

Tahun ini, Pelindo III masih fokus dalam akselerasi proyek Terminal Multipurpo­se Labuan Bajo, Bali Maritime Tourism Hub (BMTH), dan Terminal Gili Mas. Kondisi pandemi justru bisa dimanfaatk­an untuk memaksimal­kan pembanguna­n di pelabuhan.

’’Per 8 Februari ini, progres pembanguna­n Terminal Multipurpo­se Labuan Bajo sudah 92 persen. Kalau Bali Maritime Tourism Hub, sudah ada beberapa fasilitas yang tersedia seperti terminal penumpang internasio­nal (Bali Cruise Terminal),’’ pungkas Saefudin.

PELAYANAN NORMAL: Kapal pengangkut peti kemas tengah melakukan kegiatan bongkar muat di Terminal Peti Kemas Surabaya. Selama masa pandemi Covid-19, Pelindo III tetap melayani pengguna jasa selama 24 jam.

 ??  ??
 ?? FEDRIK TARIGAN/JAWA POS ?? APRESIASI UNTUK MEDIA: Presiden Joko Widodo saat memberikan sambutan secara virtual pada acara puncak peringatan Hari Pers Nasional di Ancol, Jakarta, kemarin (9/2).
FEDRIK TARIGAN/JAWA POS APRESIASI UNTUK MEDIA: Presiden Joko Widodo saat memberikan sambutan secara virtual pada acara puncak peringatan Hari Pers Nasional di Ancol, Jakarta, kemarin (9/2).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia