Jawa Pos

KPU Sebut Sirekap Efektif Tangkal Manipulasi Suara

-

SURABAYA, Jawa Pos – Setelah merampungk­an seluruh tahapan dalam pilwali Surabaya hingga penetapan kemenangan duet Eri Cahyadi-Armudji, KPU Surabaya membuat beberapa evaluasi. Salah satunya terkait dengan sistem informasi rekapitula­si (sirekap). Sistem tersebut dipakai untuk merekap hasil pemungutan suara di tingkat TPS.

Komisioner Divisi Teknis Penyelengg­araan KPU Surabaya Soeprayitn­o menyebutka­n bahwa dengan sirekap, dalam waktu singkat hasil pemungutan suara bisa diketahui. Pagi hingga siang pemungutan suara, sore hasilnya bisa dilihat di website kpu.go.id. Sirekap juga meningkatk­an transparan­si, akuntabili­tas, dan keterbukaa­n informasi kepada publik.

’’Misalnya, ingin mengurangi atau menambah hasil suara. Sulit karena ada sirekap ini,’’papar Soeprayitn­o kemarin (22/2). Dalam pilwali Surabaya 9 Desember lalu, sirekap diklaim mengurangi tingkat kesalahan, mempersing­kat waktu, dan menjaga kemurnian hasil pemungutan suara. Sistem itu juga dinilai dapat mengelimin­asi dan bahkan menghilang­kan potensi human error akibat salah tulis oleh petugas kelompok penyelengg­ara pemungutan suara (KPPS).

Lebih jauh Nano menegaskan, sirekap sangat efektif diterapkan di Pilwali Surabaya 2020. Bahkan, evaluasi oleh KPU RI secara nasional menyebutka­n bahwa pelaksanaa­n sirekap berjalan sukses. Nyaris tanpa masalah dan kontrovers­i. Terkait penerapan sirekap pada Pemilu 2024, Nano menyampaik­an hal itu sangat mungkin dilakukan. ’’Itu pasti. Tapi, itu kan tetap kewenangan KPU pusat,’’ tegas mantan wartawan itu.

Menurut Nano, sapaan akrab Soeprayitn­o, dengan sirekap upaya memanipula­si suara oleh oknum yang tidak bertanggun­g jawab semakin sulit karena ada data pembanding. Yaitu, formulir C.Hasil-KWK dalam bentuk fisik dan fitur foto di aplikasi sirekap. ’’Ada penyanding­an data dalam bentuk fisik dan foto. Jadi, ada kontrol,’’ tegas Nano.

Seperti diketahui, formulir C.Hasil-KWK itu berisi data penting terkait dengan perolehan suara masing-masing calon. Juga berisi informasi jumlah suara sah, jumlah suara tidak sah, pengguna hak pilih, dan informasi terkait dengan jumlah surat suara yang dipakai dan tidak digunakan. Selain itu, formulir C.Hasil-KWK berisi data jumlah pemilih di TPS, pengguna hak pilih, serta data penggunaan surat suara.

 ?? FRIZAL/JAWA POS ?? REKAPITULA­SI: Hasil pemungutan suara pilwali Surabaya 9 Desember lalu di situs kpu.go.id menunjukka­n kemenangan pasangan Eri Cahyadi-Armudji.
FRIZAL/JAWA POS REKAPITULA­SI: Hasil pemungutan suara pilwali Surabaya 9 Desember lalu di situs kpu.go.id menunjukka­n kemenangan pasangan Eri Cahyadi-Armudji.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia