Jawa Pos

Quartararo Butuh Bukti di Portimao

-

PORTIMAO, Jawa Pos – Monster Energy Yamaha menguasai podium pada dua balapan perdana musim ini. Namun, itu tidak membuat Fabio Quartararo puas. Pembalap asal Prancis itu menyebut hasil di balapan selanjutny­a akan menjadi bukti ketangguha­n YZR-M1 tahun ini. Balapan selanjutny­a yang dimaksud Quartararo adalah GP Portugal di Algarve Internatio­nal Circuit, Portimao. Balapan itu berlangsun­g pada 18 April mendatang. Pemenang GP Doha tersebut mengatakan, sejauh ini dirinya memang sudah puas dengan performa motornya. Namun, dia masih butuh bukti lebih lanjut terkait ketangguha­n YZR-M1 di sirkuit lain.

Nah, hasil balapan di Portimao, menurut Quartararo, akan menjadi salah satu pembuktian terbaik bagi Yamaha. Pasalnya, sirkuit itu adalah salah satu yang tersulit ditaklukka­n dengan karakter motor Yamaha.

Musim lalu hanya pembalap Petronas

SRT Franco Morbidelli yang bisa naik podium dengan menggunaka­n motor Yamaha di sirkuit tersebut.

Dia finis ketiga. Saat itu Quartararo hanya finis di posisi ke-14. Sementara itu, Maverick Vinales dan Valentino Rossi masing-masing berada di posisi ke-11 dan 12.

’’Itu (GP Portugal tahun ini) adalah momen kami bisa benar-benar melihat potensi motor kami,’’ ucap Quartararo dilansir Crash. ’’Saat ini saya memang sudah yakin motor kami lebih baik. Tapi, pernyataan itu belum berlaku di semua sirkuit,’’ tambah pembalap 21 tahun tersebut.

Quartararo menyebut dirinya merasa kemampuan overtaking motornya jauh membaik pada dua balapan di Qatar. Dia jugapuasde­ngansistem­pengereman.

Lebih dari itu, performa grip pada ban motornya juga jauh lebih baik dibandingk­an musim lalu. ’’Semuanya baik. Tapi, jelas kita perlu melihat hasil di sirkuit lain dulu sebelum benar-benar yakin dengan motor ini,’’ ucap pembalap kelahiran Nice, Prancis, tersebut.

 ?? KARIM JAAFAR/AFP PHOTO ?? PERLU PEMBUKTIAN: Fabio Quartararo menggeber motornya di GP Doha Minggu lalu (4/4).
KARIM JAAFAR/AFP PHOTO PERLU PEMBUKTIAN: Fabio Quartararo menggeber motornya di GP Doha Minggu lalu (4/4).
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia