Jawa Pos

Menuju Kabupaten Berbasis Digital

-

SIDOARJO, Jawa Pos – Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali masuk tim percepatan perluasan digitalisa­si daerah (TP2DD). Program tersebut termasuk program prioritas pemerintah pusat dengan tujuan menaikkan pendapatan asli daerah (PAD). Selain itu, untuk memberikan kemudahan dan percepatan kepada masyarakat dalam transaksi di tengah pandemi Covid-19.

Presiden RI Joko Widodo juga telah menandatan­gani Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Satuan Tugas Percepatan dan Perluasan Digitalisa­si Daerah (Satgas P2DD) tersebut. Di Jawa Timur, Gubernur Khofifah Indar

Parawansa menunjuk 16 kabupaten atau kota yang masuk TP2DD, termasuk Kabupaten Sidoarjo, Surabaya, Gresik, dan Jombang.

Kemarin, enam belas bupati atau wali kota selaku ketua satgas TP2DD di daerahnya masing-masing tersebut melakukan penandatan­ganan komitmen bersama menjalanka­n program percepatan TP2DD di daerahnya masing-masing.

Disaksikan langsung Khofifah dan Wagub Jatim Emil Dardak, Muhdlor menyatakan siap mewujudkan Sidoarjo menuju kabupaten berbasis digital. Program tersebut, menurut dia, sangat penting segera direalisas­ikan. Mulai layanan pemerintah hingga bisa menggunaka­n nontunai, termasuk seperti transaksi di pasar tradisiona­l dan UKM. ”Transaksin­ya kalau bisa nontunai,” katanya.

Pertengaha­n 2020, Pemkab Sidoarjo pernah menguji coba transaksi nontunai bagi pedagang pasar. Saat itu tujuannya adalah untuk meminimali­sasi persebaran Covid-19 dengan mengurangi transaksi tunai. Uji coba dilakukan terhadap puluhan pedagang yang ada di Pasar Tulangan.

Untuk mendukung program tersebut, Dinas Perindustr­ian dan Perdaganga­n (Disperinda­g) Kabupaten Sidoarjo bekerja sama dengan salah satu bank BUMN.

 ?? GUSLAN GUMILANG/JAWA POS ?? TERATUR: Para peserta lansia ketika menjalani vaksinasi di Puskesmas Gedangan. Vaksinasi di Puskesmas Gedangan berlangsun­g di dua tempat, yaitu di puskesmas baru dan lama.
GUSLAN GUMILANG/JAWA POS TERATUR: Para peserta lansia ketika menjalani vaksinasi di Puskesmas Gedangan. Vaksinasi di Puskesmas Gedangan berlangsun­g di dua tempat, yaitu di puskesmas baru dan lama.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia