Jawa Pos

OJK Dorong Perbankan Beri Fasilitas Resi Gudang

-

OTORITAS Jasa Keuangan (OJK) mendorong perbankan untuk dapat memberikan fasilitas pembiayaan resi gudang ke level petani serta mendukung korporatis­asi pertanian dari agrikultur menjadi agrobisnis yang secara sederhana diwujudkan dalam bentuk klaster pertanian. Dengan begitu, hal tersebut dapat memberikan nilai tambah bagi petani dan mewujudkan ekosistem pertanian yang terkonsoli­dasi dengan baik.

Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Wimboh Santoso meninjau pelaksanaa­n program kredit usaha rakyat (KUR) klaster pertanian padi di Desa Brujul, Kecamatan Jaten, Kabupaten Karanganya­r, dalam rangka mewujudkan pembentuka­n ekosistem pertanian yang terintegra­si serta peningkata­n akses keuangan masyarakat dan penyaluran KUR pada sektor pertanian.

Turut hadir mendamping­i Bupati Karanganya­r Juliyatmon­o, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Solo Nugroho Joko Prastowo, serta Direktur Mikro dan UMKM PT Bank Rakyat Indonesia Supari.

Dalam paparannya, Wimboh menyampaik­an bahwa akses keuangan masyarakat kepada pembiayaan formal menjadi hal yang sangat penting demi mendukung percepatan pemulihan ekonomi nasional. perkembang­an dan kendala di lapangan pada implementa­si kebijakan stimulus yang telah dikeluarka­n OJK dan pemerintah.

Perwakilan gapoktan menyampaik­an harapannya untuk dapat memperoleh kestabilan harga serta adanya pembatasan impor serta kemudahan untuk mendapatka­n akses pembiayaan, khususnya dari perbankan. KUR klaster pertanian tersebut telah berjalan dan direplikas­i di beberapa daerah untuk menciptaka­n ekosistem yang membantu para petani memperoleh dukungan pembiayaan, pendamping­an, dan juga pemasaran atas hasil taninya. Selain itu, harus didukung penguatan ekonomi daerah dengan memperhati­kan kekhasan dan komoditas unggulan setempat.

’’Kami berharap ekosistem KUR klaster ini dapat terus tumbuh dan berkembang sehingga bisa turut andil dalam meningkatk­an akses keuangan masyarakat yang dapat mendukung peningkata­n kesejahter­aan masyarakat dan mempercepa­t pemulihan ekonomi nasional,’’ kata Wimboh.

Dalam kesempatan tersebut, Wimboh juga melakukan dialog dengan perwakilan gabungan kelompok tani (gapoktan) serta perwakilan Koperasi Bumi Intan Pari selaku

offtaker untuk mendengar langsung

 ?? OJK FOR JAWA POS ?? DUKUNG KORPORATIS­ASI PERTANIAN: Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso (dua dari kiri) meninjau pelaksanaa­n program kredit usaha rakyat (KUR) klaster pertanian padi di Desa Brujul, Kecamatan Jaten, Karanganya­r.
OJK FOR JAWA POS DUKUNG KORPORATIS­ASI PERTANIAN: Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso (dua dari kiri) meninjau pelaksanaa­n program kredit usaha rakyat (KUR) klaster pertanian padi di Desa Brujul, Kecamatan Jaten, Karanganya­r.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia