Jawa Pos

Kepercayaa­n Diri Pemain Meninggi

-

TAISEI Marukawa tidak akan melupakan pertanding­an melawan PSS Rabu (29/9) malam. Dua gol diciptakan­nya. Penampilan­nya sepanjang pertanding­an juga moncer.

Dan yang terpenting, berkat dua golnya itu, Persebaya bisa menang 3-1. Dapat tiga poin lagi. ’’Mental kami juga naik dengan kemenangan ini,’’ ucap Marukawa.

Pemain asal Jepang kelahiran 30 Juni 1997 itu menyatakan, dua gol itu memang membuatnya senang. Namun, yang terpenting adalah Persebaya bisa kembali meraih kemenangan. ’’Dua gol itu juga karena kerja sama tim. Jadi, ini bagus agar kami bisa melanjutka­n tren ini,’’ ucapnya.

Selain Marukawa, penampilan Bruno Moreira mendapat pujian. Tiga pertanding­an sebelumnya gelandang 22 tahun itu banjir kritikan. Namun, melawan PSS Rabu kemarin, Moreira tampil bagus. Dia menciptaka­n satu assist untuk gol dari Ricky Kambuaya. Bahkan, dia mendapatka­n satu peluang emas yang hampir terjadi gol.

Performa itu memberikan bukti bahwa ada perkembang­an dari pemain asing Persebaya. Kepercayaa­n diri mereka meningkat. ’’Memang selalu ada improve dan peningkata­n. Yang paling terlihat sejak melawan Bhayangkar­a FC sampai lawan PSS,’’ kata pelatih Persebaya Aji Santoso.

Aji berharap peningkata­n itu terus terjadi. Apalagi, saat melawan PSIS Minggu (3/9), Green Force mungkin akan kehilangan empat pemain intinya. Yakni, Rachmat Irianto, Ernando Ari, Rizky Ridho, dan Ricky K am buaya yang dipanggil tim nas Indonesia. ’’Mudah-mudahan bisa dipertahan­kan dan ditingkatk­an,’’ harapnya.

Khusus Bruno Moreira, Aji memberikan kredit poin lebih. Menurut dia, pemain asal Brasil itu sudah menemukan ritme permainan. Sudah menemukan sentuhan bola yang diinginkan. ’’Kepercayaa­n dirinya meningkat,’’ ujarnya.

Mantan pelatih Arema itu mengaku tidak pernah ragu dengan kemampuan pemain asingnya. Itulah yang akhirnya membuat keempat pemain asing memberikan kontribusi lebih. ’’Saya tahu kemampuan mereka,’’ terangnya.

 ?? SALMAN TOYIBI/JAWA POS ?? BERSINAR: Dari kiri, Alie Sesay, Taisei Marukawa, Arif Satria, dan Jose Wilkson merayakan gol Marukawa ke gawang PS Sleman (29/9).
SALMAN TOYIBI/JAWA POS BERSINAR: Dari kiri, Alie Sesay, Taisei Marukawa, Arif Satria, dan Jose Wilkson merayakan gol Marukawa ke gawang PS Sleman (29/9).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia