Jawa Pos

Gresik Petrokimia Targetkan Semifinal

-

GRESIK – Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia mengusung target tinggi di Proliga 2022. Mereka akan menjalani laga perdana melawan Jakarta Pertamina Pertamax pada Sabtu (8/1) mendatang. Laga berlangsun­g di Padepokan Voli Jenderal Kunarto, Sentul. Nah, setelah vakum selama dua tahun, Hany Budiarti dkk optimistis musim ini bisa mencapai hasil terbaik.

Apalagi, menurut Manajer Petrokimia Nanda Kiswanto, musim ini mereka diperkuat pemain-pemain yang seimbang. Tidak hanya mendatangk­an dua legiun asing, Jennifer Yanet Alvarez Hernandez (Kuba) dan Yulia Grigoryeva (Rusia). Mereka juga memberikan kesempatan pada pemain binaan untuk tampil. Sementara Mediol Stiovanny Yoku, Netty Dyah Puspitaran­i, dan Khalisa Azilia Rahma merupakan pemain yang berpengala­man di Proliga.

”Ruh dari Petrokimia adalah para pemain binaan. Kami juga mengorbitk­an pemain binaan yang sudah di level PON untuk menunjukka­n kemampuann­ya di Proliga,” kata Nanda saat dihubungi Jawa Pos kemarin.

Dengan materi pemain tersebut, Nanda yakin timnya bisa bersaing dengan tim-tim papan atas Proliga. Setelah vakum dua tahun, Nanda memperkira­kan, kekuatan semua tim akan lebih merata.

”Kami berhitung untuk bisa mencapai semifinal dengan materi pemain ini. Jika tercapai, kami siapkan upgrade pemain asing untuk mencapai grand final,” lanjutnya.

Petrokimia bakal bertolak ke Sentul, Bogor, besok. Selama dua bulan terakhir, mereka telah menjalani pemusatan latihan. Alvarez dan Mahuze juga telah bergabung dengan tim di Gresik setelah menjalani karantina.

”Secara aturan tim kami sudah komplet. Tinggal rekondisi fisik. Kami akan melihat pertanding­an pekan pertama nanti sudah di titik ready atau belum. Start kami sama dengan tim lain dan musim ini Proliga akan lebih kompetitif,” kata Nanda.

 ?? KOMUNIKASI KORPORAT PG ?? MOTIVASI TINGGI: Suasana jumpa pers launching tim bola voli putri Gresik Petrokimia pada 30 Desember 2021.
KOMUNIKASI KORPORAT PG MOTIVASI TINGGI: Suasana jumpa pers launching tim bola voli putri Gresik Petrokimia pada 30 Desember 2021.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia